Petani di Karangampel Berebut Ambil Kartu Tani
INDRAMAYU–Suasana kantor Kecamatan Karangampel Kabupaten Indramayu mendadak ramai, Kamis (23/11). Ribuan petani tiba-tiba menyerbu kantor kecamatan dan membuat kewalahan petugas. Bahkan hal tersebut membuat jalan raya depan Kantor Kecamatan Karangampel macet hingga radius satu kilometer. Kedatangan ribuan petani tersebut bukanlah mau berunjuk rasa. Namun mereka ingin mengambil Kartu Tani yang akan dibagikan oleh pihak Bank Mandiri area Cirebon di Kantor Kecamatan Karangampel. Kepala UPTD Pertanian Kecamatan Karangampel, Hj Siti Maemunah mengatakan, ini merupakan launching perdana Kartu Tani di Kecamatan Karangampel ini merupakan yang perdana di wilayah III Cirebon. Dikatakan, untuk wilayah Kecamatan Karangampel jumlah Kartu Tani yang dilaunching kali ini sebanyak 2.511, dari jumlah total sebanyak 3.908 Kartu Tani. “Banyaknya petani yang datang untuk mengambil kartu tani, membuktikan kalau para petani ternyata sangat antusias untuk memiliki Kartu Tani,” kata Ibu Ajeng, sapaan Hj Siti Maemunah. Sementara menurut Alfian dari Bank Mandiri Area Cirebon, total jumlah Kartu Tani yang akan dibagikan untuk wilayah III Cirebon sebanyak 125.000 buah. Dari jumlah tersebut, untuk Kabupaten Indramayu sebanyak 45.000. “Untuk wilayah Kabupaten Indramayu, Kecamatan Karangampel ini merupakan yang pertama dibagikan,” tuturnya. Alfian menjelaskan, Kartu Tani memiliki manfaat ganda bagi petani. Di antaranya sebagai alat untuk menebus pupuk bersubsidi di kios yang telah ditentukan. Selain itu juga bisa berfungsi sebagai alat pembayaran di minimarket, dan bisa berfungsi sebagai ATM. “Jadi untuk bisa menggunakan Kartu Tani, petani tentunya harus mengisi tabungan di Bank Mandiri,” ujarnya. (oet)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: