Ingat! Jangan Salah Pilih Ban Sepeda Motor
INDRAMAYU - Ban sepeda motor memegang peranan penting bagi keselamatan dan keamanan berkendara. Salah pilih ban, keamanan pengendara terancam. Mulai dari original ban, ukuran, spesifikasi hingga alur ban sangat berpengaruh terhadap pemilihan ban motor. Semua faktor itu bisa menjamin keselamatan bermotor. Namun sayangnya, banyak pemilik maupun pengguna sepeda motor tak memahaminya. “Banyak yang tidak cermat dalam memilih ban. Asal pasang saja padahal tidak sesuai dengan spesifikasi motor dan fungsinya. Jadinya tidak nyaman, malah bisa bikin celaka,” ungkap Damuri, praktisi ban asal Kecamatan Patrol ini. Menurut dia, semua ban memiliki serangkaian kode khusus yang menginformasikan spesifikasinya. Meliputi ukuran atau dimensi, tahun produksi, ukuran tekanan angin dan rotasi kecepatan maksimal, serta ukuran berat beban, sampai suhu maksimal saat ban berputar. Dari banyak kasus yang ditanganinya, salah ukuran atau dimensi ban menjadi yang terbanyak dilakukan oleh pemilik sepeda motor. “Contohnya ban untuk motor besar dipasang dimotor kecil, atau sebaliknya. Kan gak pas, pasti tidak nyaman. Bawaannya berat mempengaruhi akselerasi saat melaju,” terang dia. Karena itu dia menyarankan agar pemilik sepeda motor harus cermat memilih ban untuk berkendara dengan aman terlebih di musim hujan seperti ini. (kho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: