Hujan Deras, Pohon Besar Tumbang ke Jalan Timpa Dua pemotor
KUNINGAN-Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Kuningan selepas salat Jumat (5/1) menyebabkan sebuah pohon jenis Albiasa di Jalan Raya Cirendang tumbang dan menimpa dua pemotor yang melintas. Belum diketahui identitas kedua pemotor tersebut, namun terlihat salah satu korban laki-laki mengalami pendaraham di bagian wajahnya. Kedua korban pun langsung dilarikan oleh warga menggunakan angkot ke rumah sakit terdekat. Informasi dihimpun di lokasi kejadian, musibah pohon tumbang tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB saat hujan turun deras. Pohon Albiasa berdiameter 1,5 meter yang berdiri di lahan kebun milik warga tiba-tiba tumbang dan melintang ke jalan raya Kuningan-Cirebon tersebut. \"Saya melihat pohon tumbang seperti tanpa aba-aba langsung jatuh melintang ke jalan. Ada dua pengendara motor N-Max dan Supra Fit yang tertimpa, langsung dilarikan ke rumah sakit pakai angkot,\" ujar Maman, salah satu warga yang saat sedang berteduh di salah satu bengkel tak jauh dari lokasi kejadian. Kejadian tersebut praktis menyebabkan arus lalu lintas Kuningan-Cirebon macet total. Sebagai solusinya, seluruh kendaraan pun dialihkan melalui jalan Desa Kasturi. Tampak anggota polisi dari Polsek Kramatmulya dan Sabhara Polres Kuningan serta petugas BPBD langsung mendatangi lokasi dan melakukan penanganan. Berbekal gergaji mesin, petugas melakukan pemotongan batang pohon Albiasa yang melintang. (fik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: