Pemkot Bakal Hibahkan Tanah untuk Bangun Mapolres Ciko yang Baru

Pemkot Bakal Hibahkan Tanah untuk Bangun Mapolres Ciko yang Baru

CIREBON-Polres Cirebon Kota (Ciko) berencana membangun gedung mapolres baru. Pasalnya, kondisi mapolres saat ini yang berada di Jalan Veteran dianggap tidak representatif. Mapolres dianggap sempit dan tidak dapat memaksimalkan pelayanan. Hal tersebut diungkapkan Kapolres Cirebon Kota AKBP Roland Ronaldy saat bertemu Walikota Cirebon Nasrudin Azis di Balai Kota, Kamis (17/1). Dikatakannya, saat ini Mako Polres Cirebon Kota (Ciko) berada di tanah yang sempit. \"Sehingga untuk memodifikasi atau renovasi kantor mengalami kesulitan, dan kiranya mohon izin kepada pak walikota Cirebon, kami akan menggunakan Jl Veteran (depan pabrik gas) untuk dijadikan lahan parkir,\" katanya. Masih kata kapolres, pihaknya minta walikota untuk bersama-sama memikirkan lokasi untuk dibangun mapolres yang baru. \"Dulu pernah ada rencana hibah tanah di belakang Aspol Krucuk, namun gagal karena ada beberapa kendala dengan pembebasan tanah untuk akses jalan,\" ujarnya. Sementara, Walikota Cirebon Nasrudin Azis menuturkan, Pemkot Cirebon bakal segera menghibahkan tanah untuk pembangunan Mapolres Ciko yang baru. \"Untuk tanah milik Pemda yang bisa digunakan untuk bangunan Polres, dan akan segera dihibahkan. Sekarang, tinggal dari Polres Ciko untuk secepatnya menyiapkan Tim relokasi polres,\" tuturnya. (rdh)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: