Setelah Hujan, Lubang Bermunculan di Jalanan Kota Cirebon

Setelah Hujan, Lubang Bermunculan di Jalanan Kota Cirebon

CIREBON–Kerusakan jalan bak siklus musiman. Setelah hujan, munculah lubang. Seperti di Jalan Terusan Pemuda yang langganan banjir. Dari pantauan Radar, sepanjanng jalan tersebut setidaknya ada 21 titik lubang jalan yang cukup membahayakan. Enam diantaranya dengan diameter yang cukup lebar. Khususnya lubang jalan yang ada di sisi jalan dari arah Jl By Pass menuju Komplek Perumahan PDK. Warga setempat, Pramudya (34) meminta lubang di Jl Terusan Jalan Pemuda segera diperbaiki. Mengingat di beberapa titik, terlihat permukaan aspal sudah terkelupas. “Kalau dibiarkan, ini bahaya buat pengguna jalan,” ujarnya kepada Radar Cirebon. Bukan hanya lubang jalan dengan diameter yang cukup luas, dirinya juga mengkhatirkan lubang jalan dengan ukuran kecil namun dalam. Untuk pengendara sepeda motor, lubang semacam ini cukup mengancam. Terutama saat hujan dan jalanan tergenang. “Kalau mobil nggak begitu kerasa ya, yang bahaya itu justru yang naik motor. Kalau hujan, ya nggak kelihatan mana lubang mana yang nggak,\" tuturnya. Pengendara di sekitar ruas jalan tersebut, Mirna (22) juga mengakui, cukup sulit melintasi Jl Terusan Pemuda. Mengingat jarak lubang hampir berdekatan dan sulit dihindari. “Semoga cepat dibenerin aja,\" tambahnya. Dari pantauan Radar Cirebon, kerusakan juga terjadi di jalan protokol. Terutama setelah intensitas hujan cukup tinggi belakangan ini. Di Jl Cipto Mangunkusumo terdapat belasan lubang di sisi kanan dan kiri. Beberapa sudah ditangani, termasuk di tikungan Gunungsari ke Jl Tuparev. Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (DPUPR), Hanry David beberapa waktu lalu membeberkan sejumlah penyebab jalan di lokasi tersebut cepat sekali mengalami kerusakan. Diantaranya kontur jalan dan genangan air hujan. Sehingga mengikis aspal dan mudah rusak. Janji David untuk segera memperbaiki lubang jalan di Gunungsari yang termasuk di wilayah jalan protokol pun ditepati. Jalan protokol diakuinya menjadi prioritas pemeliharaan DPUPR. Pelaksana Tugas (Plt) Kepala DPUPR Drs H Agus Mulyadi MSi mengakui sejumlah jalan di Kota Cirebon mulai ada yang rusak. Perbaikan jalan berlubang ini menjadi salah satu prioritasnya dalam menakhodai dinas teknis tersebut. “Jalan  rusak itu salah satu prioritas saya untuk segera diperbaiki,” kata Gus Mul –sapaan akrabnya- akhir pekan kemarin. Menurut Gus Mul, walaupun dirinya belum tahu berapa titik lokasi jalan yang rusak, namun pendataan segera dilakukan. Mengingat jalan merupakan fasilitas umum yang mesti segera diperbaiki. “Jangan sampai pengguna jalan celaka karena kondisi jalan tidak bagus,” katanya. (myg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: