Cirebon Power Pastikan Pasokan Listrik Lancar

Cirebon Power Pastikan Pasokan Listrik Lancar

CIREBON - Cirebon Power memastikan tetap akan beroperasi selama Bulan Ramadan, untuk memastikan pasokan listrik untuk kebutuhan Ramadan dan Idul Fitri tercukupi. Hal tersebut sesuai dengan keputusan PLN yang memerintahkan agar PLTU I Cirebon tetap beroperasi. “Tahun ini kita diperintahkan PLN untuk terus beroperasi seperti biasanya. Tidak seperti tahun lalu, PLTU di-shutdown selama satu hari karena ada kelebihan produksi di PLN,” ujar Direktur Corporate Affairs Cirebon Power, Teguh Haryono saat ditemui Radar Cirebon di sela-sela kegiatan buka bersama kalangan pers dengan tema sahabat yang baik saling mendukung untuk maju, di salah satu hotel di Kota Cirebon, (23/5). Menurut Teguh, kepercayaan PLN karena melihat performance PLTU Cirebon yang selama ini dinilai sangat baik. Bahkan, lebih baik ketimbang pembangkit-pembangkit lainnya. “Kebutuhan tahun ini (listrik, red) sepertinya lebih banyak ketimbang tahun lalu. Tahun lalu kita diminta shutdown karena PLN kelebihan pasokan. Karena biasanya saat momen Lebaran itu, banyak pabrik dan industri libur, sehingga pasokan berlebih. Tahun ini kita dipercaya PLN untuk terus memproduksi listrik agar kebutuhan selama Ramadan dan Idul Fitri bisa tercover dengan baik,” imbuhnya. Dalam kegiatan tersebut, Teguh juga menyampaikan terima kasih kepada pihak dan mitra yang selama ini bekerja sama dengan Cirebon Power. Saat ini, untuk meningkatkan pasokan listrik pihaknya juga tengah merampungkan pembangunan pembangkit unit II yang sudah sampai di angka 40 persen. (dri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: