Jamaah Calon Haji Kota Cirebon Dijadwalkan Terbang Akhir Juli

Jamaah Calon Haji Kota Cirebon Dijadwalkan Terbang Akhir Juli

CIREBON-Sebanyak 331 Calon Jamaah Haji asal Kota Cirebon akan diberangkatkan pada penyelenggaraan Ibadah Haji tahun 2019. Tahap yang ditempuh sekarang adalah melakukan kegiatan manasik haji. Rencananya, jamaah haji asal kota Cirebon akan diterbangkan ke tanah suci pada akhir bulan Juli. Kepala Seksi Pemberangkatan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kota Cirebon, Jajang Badruzaman mengatakan, Manasik haji bertujuan memberikan pengetahuan dan pemantapan kepada calhaj baik yang menyangkut ibadah haji maupun informasi tentang kebijakan-kebijakan pemerintah terhadap penyelenggaraan haji. “Bimbingan manasik haji ini sangat penting bagi para calon jamaah haji untuk mempersiapkan bekal sebelum menunaikan ibadah rukun Islam yang kelima di tanah suci nanti,” tuturnya kepada Radar Cirebon. Kegiatan manasik haji dilakukan di beberapa tempat. Di hari pertama, Senin (24/6) pihaknya melakukan pembukaan di Makorem 063/SGJ lalu. Calhaj mendapatkan arahan dan juga materi tentang kebijakan penyelenggaraan ibadah haji hingga tentang kesehatan. Pada lima hari berikutnya, para calhaj akan mengikuti manasik haji tingkat KUA yang dilaksanakan di MTSN 1 Cirebon di Jl Pilang Raya. Seluruh KUA akan disatukan dengan sistem klasikal. “Empat hari teori dan dua hari terakhir akan ada praktek haji. Nanti penutupanya tanggal 1 Juli,\" lanjutnya. Calhaj asal Kota Cirebon yang masuk ke dalam Kloter 74, rencananya akan berangkat pada tanggal 29 Juli 2019. Sehari sebelumnya, mereka akan dikumpulkan di Makorem 063 SGJ sebelum di berangkatkan ke embarkasi bekasi dan bergabung dengan 70 calhaj Kabupaten Bekasi dan 2 orang calhaj asal Kabupaten Cirebon. Selain itu turut pula mendampingi Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD). Sehingga total keseluruhan yang berangkat adalah 341 orang dari Kloter 74. Meski demikian, untuk jadwal pemberangkatan, hingga sekarang belum ada jadwal fix yang sudah ditetapkan. Sehubungan dengan adanya tambahan kuota 10 ribu calon jamaah haji, kemungkinan mereka baru akan berangkat antara tanggal 27-28-29 Juli 2019. “Mereka take off dari Bandara Soekarno-Hatta kita perkirakan akhir Juli,” lanjutnya. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: