Kabag Perekonomian: Belum Ada Pengajuan Proposal Bantuan Modal

Kabag Perekonomian: Belum Ada Pengajuan Proposal Bantuan Modal

CIREBON-Terkait dengan desakan pedagang asongan kepada Pemkot Cirebon, hingga kini (4/6), belum ada satu pedagang asongan pun yang mengajukan proposal ke untuk meminta bantuan modal. Kabag Perekonomian Sekretariat Daerah Kota Cirebon, Drs Agus Mulyadi MSi mengaku dari seratusan pedagang asongan yang terdata, belum ada satupun yang mengajukan proposal. \"Hingga saat ini belum ada yang saya terima,\" ujarnya, tadi pagi. Padahal, kata dia, proposal itulah yang menjadikan dasar pengajuan bantuan modal yang disediakan pemkot. Dia pun meminta pedagang untuk segera mengajukan, agar bisa segera diproses dan diusahakan oleh pemerintah kota. \"Karena proposal kan menjadi dasar untuk ditindaklanjuti. Semuanya kan ada mekanismenya. Maka dari itu kami tunggu proposalnya,\" lanjutnya. Hal ini juga diakui oleh Walikota Cirebon, Drs Ano Sutrisno MM. Dia pun mengakui hingga saat ini belum ada satu proposal pun yang masuk. \"Kami sudah memberikan solusi. Pedagang bisa mengajukan bantuan tapi sampai sekarang proposal belum ada yang masuk,\" tukasnya. Untuk diketahui, PT KAI melarang pedagang asongan untuk berjualan. Hal itu dilakukan berdasarkan instruksi pusat. Namun, hingga kini para pedagang tetap ngotot berjualan di areal stasiun. (ayu/rcc)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: