SKD Selesai, SKB CPNS Kota Cirebon Dijadwalkan Maret

SKD Selesai, SKB CPNS Kota Cirebon Dijadwalkan Maret

CIREBON - Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi 8.293 peserta CPNS Kota Cirebon telah rampung Jumat pekan lalu. Peserta menunggu pengumuman kelolosan ke tahapan selanjutnya.

Kepala Bidang Administrasi Kepegawaian Aparatur Sipil Negara, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kota Cirebon Dra Sri Lakshmi Stanyawati MSi mengatakan, pada SKD yang lalu dibagi menjadi 24 sesi, dari Hari Minggu hingga Jumat. Dari 8.293 peserta, 7.751 hadir, 542 tidak hadir selama ujian SKD.

Adapun passing grade pada ujian SKD, untuk Tes Intelegensia Umum nilainya 80. Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) nilainya 65 dan TKP atau Tes karakter pribadi nilainya 126.

Saat ini sedang dilakukan penghitungan yang lolos ke Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN). Dari setiap formasi akan dipilih 3 peserta dengan passing grade tertinggi.

\"Kalau formasi CPNS ada satu diambil tiga peserta, bila ada dua formasi ya enam peserta dan seterusnya,\" ujar Sri, kepada Radar Cirebon, Rabu (19/2).

Untuk pengumuman, waktu dan tempat SKB, yang menentukan adalah BKN, namun diperkirakannya Bulan Maret.Yang pasti pengumuman tersebut langsung bisa diakses di website BKN dan BKPPD Kota Cirebon.

Pemkot Cirebon sendiri pada perekrutan CPNS 2019 mendapatkan kuota sejumlah 218 formasi. Dengan rincian 103 formasi umum, tenaga kesehatan 47 formasi dan tenaga teknis 68 formasi. Seperti tahun sebelumnya, setiap pelamar hanya dapat melamar pada satu formasi di satu unit kerja penempatan. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: