PDIP Tebar Sembako ke Korban Banjir

PDIP Tebar Sembako ke Korban Banjir

KETUA DPC PDIP Kabupaten Cirebon, Drs H Imron MAg bertemu langsung dengan ratusan warga Desa Arjawinangun, Kecamatan Arjawinangun, Minggu (23/3) kemarin. Desa tersebut, salah satu wilayah terdampak banjir beberapa waktu lalu.

Pada kesempatan tersebut, H Imron mengatakan, PDIP sebagai partai wong cilik, akan selalu ada bersama rakyat dalam setiap kondisi dan keadaan. PDIP pun berinisiatif untuk langsung turun dan membantu meringankan beban masyarakat korban terdampak banjir di wilayah Arjawinangun.

“Hari ini kami datang untuk bersilaturahmi dengan warga Arjawinangun, sekaligus ingin berbagi. Mudah-mudahan apa yang saat ini diberikan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin,” ujarnya.

Imron pun meminta masyarakat agar tidak sungkan dan ragu untuk meminta bantuan ke PDIP. Karena PDIP akan selalu mengupayakan dan memperjuangkan apa yang menjadi harapan dan keinginan masyarakat.

“PDIP ada karena rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Jika ada yang butuh apapun, jangan ragu untuk menghubungi kader PDIP di berbagai tingkatan. Dari mulai ranting, PAC ataupun ke kantor DPC. Kita akan selalu ada untuk rakyat,” imbuhnya.

PDIP juga mengajak agar tenggang rasa dan solidaritas masyarakat semakin ditumbuhkan, sehingga kepedulian terhadap sesama bisa semakin ditingkatkan.

“Tidak ada beban yang terlalu berat. Semua bisa diatasi dan ditangani, asalkan warganya bersatu, kompak, gotong royong dan saling membantu. Ini penting karena sejatinya PDIP adalah gotong royong, persatuan dan saling membantu untuk rakyat,” ungkapnya. (dri/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: