Ok
Daya Motor

Zulhas Tunjuk Asep Sholeh Jadi Ketua PAN Kabupaten Cirebon, Ini Strateginya Raih Kursi di DPRD

Zulhas Tunjuk Asep Sholeh Jadi Ketua PAN Kabupaten Cirebon, Ini Strateginya Raih Kursi di DPRD

Asep Sholeh Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon, Hendrik sebagai sekertaris dan Anta sebagai bendahara.-ist-

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan resmi menunjuk Asep Sholeh Fakhrul Insan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Cirebon. 

Penunjukan ini diumumkan Senin 29 Desember 2025 dan menjadi momentum penting bagi PAN yang selama ini belum berhasil menempatkan wakilnya di DPRD Kabupaten Cirebon.

Keputusan dari DPP PAN ini disambut antusias oleh jajaran kader dan simpatisan PAN di daerah. 

Pasalnya, sosok Asep Sholeh dikenal luas sebagai tokoh yang memiliki rekam jejak kuat di dunia usaha, organisasi, dan pembangunan daerah. 

BACA JUGA:Jelang Akhir Tahun 2 Polisi Cirebon Dipecat Gara-gara Narkoba

BACA JUGA:Petani di Kuningan Ditemukan Tewas di Sawah, Begini Fakta Lengkapnya

Saat ini ia juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kabupaten Cirebon.

Dalam keterangannya, Asep Sholeh menegaskan, pengalamannya di organisasi yang sedang dipimpin menjadi bekal besar untuk memperkuat kinerja politik PAN di tingkat daerah. 

Ia terbiasa berhadapan dengan berbagai persoalan nyata seperti ketenagakerjaan, kondisi UMKM, dinamika investasi, hingga stabilitas ekonomi daerah.

“Di APINDO saya terbiasa menghadapi persoalan riil di lapangan, mulai dari ketenagakerjaan, UMKM, hingga investasi daerah."

"Prinsip saya sederhana, politik harus hadir untuk membantu rakyat, bukan menambah beban,” ujarnya.

Asep memahami bahwa kondisi PAN di Kabupaten Cirebon masih jauh dari ideal, terutama karena belum memiliki satu pun kursi di DPRD dalam beberapa periode terakhir. 

Namun, kondisi itu tidak membuatnya pesimis. Sebaliknya, ia melihat hal tersebut sebagai peluang untuk membangun fondasi partai secara lebih bersih, terstruktur, dan dekat dengan masyarakat.

BACA JUGA:Bukan Infrastruktur, Ini Masalah Sebenarnya BIJB Kertajati Menurut DPR RI

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: reportase

Berita Terkait