Radarcirebon.com - Good news everyone, Sony janjikan gameplay yang lebih mulus di PS5. Demikian seperti dilaporkan TechRadar.
Kehadiran konsol PS5 semakin di depan mata. Meski Sony telah mengonfirmasi kehadiran konsol generasi baru ini di Indonesia pada Januari mendatang. Mengikuti keterlambatan ini, para penggemar hanya bisa mawas diri sambil menunggu konsol ini tiba.
Nah, bagi kalian yang sangat menantikan PlayStation 5, kabar baik pun menghampiri kala Sony memastikan kehadiran fitur VRR pada konsol barunya. VRR atau variable refresh rate adalah kemampuan sinkronisasi antara TV serta konsol untuk mengunci frame rate.
Sebelumnya, fitur ini di-highlight oleh sang pesaing, Xbox Series X yang mengklaim telah membawa fitur tersebut pada peluncuran. Sony pun enggak mau kalah dan berniat memberikan fitur ini pada software update beberapa kesempatan mendatang.
BACA JUGA:
- Rumah Dibobol 3 Pria Mabuk, Wanita Ini Dihajar sampai Babak Belur untuk Lindungi Ibunya
- Marc Marquez Joget Dangdut, Disebut Penyebab Jatuh, Ternyata Bukan di Mandalika, Tapi di Tempat Ini
Dilansir dari Tech Radar, teknologi VRR dalam PS5 bakal memungkinkan konsol ini untuk mengunci visual dengan tampilan memanjakan mata.
Gerakan frame pun akan semakin stabil setelah sinkronisasi ini dijalankan. Jadi, jika kalian ingin bisa menikmati visual terbaik di PS5, coba cek apakah TV kalian bisa mendukung konfigurasi ini atau belum.
VRR di PS5 akan berjalan maksimal berkat dukungan teknologi terbaru di PS5. Selain menggunakan penyimpanan SSD dengan kecepatan tinggi, PS5 juga menggunakan GPU RDNA dari AMD dengan generasi terbaru. Mereka menyasarkan game-game berat untuk bisa jalan di konfigurasi maksimal hingga 4K dan 120 FPS.
Berita berlanjut di halaman berikutnya:
BACA JUGA:
· Pendaki Gunung Arjuno Hilang, Ternyata Jatuh ke Jurang, Kemudian… · Youtuber Dede Inoen Klarifikasi Konten Ngumpet di Bawah Jembatan Kereta Api