Kemenhub: Puncak Arus Mudik Lebaran Terjadi pada H-2

Selasa 03-05-2022,06:30 WIB
Reporter : Junaedi
Editor : Junaedi

Radarcirebon.com, JAKARTA – Tercatat, puncak tertinggi pergerakan penumpang angkutan umum pada arus mudik tahun ini terjadi pada Sabtu 30 April 2022 atau H-2, dengan jumlah 952.210 penumpang.

Angka tersebut sesuai dengan data sementara yang dihimpun dari Posko Angkutan Lebaran Terpadu tahun 2022 hingga Senin 2 Mei 2022.

“Pada Minggu atau H-1 kemarin, masih terjadi peningkatan pergerakan penumpang jika dibandingkan hari biasa, namun jumlahnya tidak sebanyak pada H-3 dan H-2 sebelumnya,” kata Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati.

Adita menerangkan, pemantauan pergerakan penumpang mudik pada tahun ini dilakukan di 111 terminal bus, 16 pelabuhan penyeberangan, 51 bandar udara, 110 pelabuhan laut, dan 13 Daop/ Divre.

Baca juga: Diprediksi Pemudik Tahun Ini Kemungkinan Tidak Sampai 80 Juta

Secara rinci data jumlah pergerakan penumpang di semua moda angkutan per harinya, pada H-7 sebanyak 527.987 penumpang.

H-6 sebanyak 570.860 penumpang, H-5 sebanyak 685.907 penumpang, H-4 sebanyak 845.706 penumpang, H-3 sebanyak 932.468 penumpang.

2

Dan, H-2 sebanyak 952.210 penumpang dan H-1 kemarin sebanyak 656.454 penumpang.

Tags :
Kategori :

Terkait