Perampokan Travel Gelap Waled Cirebon, Cerita Korban: Kalau Pingsan Sekalian Dimatikan Terus Mutilasi

Kamis 19-05-2022,09:30 WIB
Reporter : Yuda Sanjaya
Editor : Yuda Sanjaya

Radarcirebon.com, BREBES - Korban perampokan travel gelap yang dibuang di Ajimut, Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon, menceritakan kejadian yang dialaminya.

Korban adalah Riyanto warga Brebes, yang hendak kembali ke Jakarta. Dia diiming-imingi travel gelap, lantaran kehabisan tiket bus. Tapi malah jadi korban perampokan dan dibung di Waled, Kabupaten Cirebon.

Riyanto tidak pernah menyangka, perjalanan kembali ke Jakarta membawa dirinya jadi korban perampokan travel gelap dan sempat disekap, sebelum diturunkan di kawasan Bukit Ajimut, Waled, Kabupaten Cirebon.

Diceritakan Riyanto, awalnya dia hendak naik bus untuk kembali ke Jakarta setelah mudik pada pekan lalu.

Baca juga:

Sayangnya, tiket bus keburu habis, karena penumpang penuh. Saat kebingungan mencari tiket, korban bertemu seseorang yang mengaku berpengalaman menuju ke Jakarta dengan menggunakan travel.

\"Dia ngaku orang Brebes dari Kecamatan Bulukumba, kemudian ngajak naik travel. Katanya, travel temannya. Katanya juga sudah langganan, makanya saya percaya,\" kata korban.

Bahkan, saat travel datang orang yang baru dikenalnya itu sempat ikut menawar tiket kepada sopir travel dari Rp200.000 menjadi Rp150.000.

Berita berlanjut di halaman berikutnya...

Baca juga:

Tags :
Kategori :

Terkait