Sudah Ada Izin, Ini Jadwal Persib vs Persija Terbaru di Liga 1 2022/2023

Kamis 05-01-2023,15:55 WIB
Reporter : Tatang Rusmanta
Editor : Tatang Rusmanta

Semua pihak diminta untuk membantu kelancaran pertandingan Persib menjamu Persija tersebut, terutama soal keamanan dan ketertiban baik di dalam maupun di luar stadion.

Petugas dari kepolisian, TNI dan instansi terkait juga akan dilibatkan untuk mengamankan pertandingan ini. Petugas akan berjaga mulai dari ring 4, 3, 2 dan 1.

"Kami juga mengikuti Perkap Nomor 10 tahun 2022, melaksanakan aturan yang harus kita laksanakan, dimana personel tidak diperbolehkan membawa senjata api dan gas air mata,” demikian dikatakan oleh AKBP Asep Pujiono.

Adapun untuk pengamanan di luar dan di dalam stadion, petugas yang dikerahkan adalah 4000 personel.

BACA JUGA:Walikota Tegal Joget dengan Ucie Sucita Viral, Aksi Joget Jadi Sorotan: Aku Mah Cuma Profesional Kerja Aja

AKBP Asep Pujiono juga meminta suporter untuk ikut bersama-sama menjaga keamanan dengan tertib dan tidak melanggar hukum serta membawa minuman keras, senjata tajam, flare, serta narkoba dan lain sebagainya. 

"Akan ditindak tegas tanpa ada toleransi," tandasnya.

Lebih lanjut dia juga menegaskan, bahwa suporter tim lawan yakni Persija Jakarta tidak boleh hadir dalam pertandingan tersebut. 

“Tidak ada penonton tamu yang datang,” ujarnya. 

Kategori :