BACA JUGA:Gempa Bumi Guncang Cianjur Hari Ini, BMKG: Total Sudah 534 kali Gempa
BACA JUGA:Penukaran Uang Baru BI Cirebon Bisa Pakai QRIS, Tidak Perlu Bawa Uang Tunai?
Sementara itu, Aston juga kini menyediakan pemesanan hampers bagi masyarakat Cirebon yang ingin memberikan hantaran menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Salah satu menu favorit di Aston Cirebon, yakni onde-onde siap dijadikan hampers lebaran tahun ini.
Menu tradisional yang dimodifikasi ini terdiri dari dua jenis isian rasa yakni savory dan sweet, onde-onde kekinian ini dibedakan dengan bentuk yang bulat untuk onde-onde manis (sweet) dan varian asin (savory dengan bentuk oval.
Untuk varian onde-onde sweet yakni terdiri dari rasa cokelat, kacang merah, kacang hijau, cokelat keju, dan kacang tanah.
Sedangkan untuk onde-onde savory terdiri dari isian bolognaise, ayam balado, udang mayo, mozarella, dan rendang sapi.
"Untuk hampers onde-onde ini dibanderol mulai dari Rp100ribu /nett sudah termasuk box, sleeve Ramadan, dan hang tag Ramadan untuk informasi pemesanan bisa menghubungi WhatsApp 0819-7898-000," tukasnya.