RADARCIREBON.COM - Libur panjang hari raya Idul Fitri 2023 sudah usai, saatnya kembali kepada aktivitas sehari-hari.
Ketika memasuki masa liburan, kebanyakan orang merasa nyaman dengan ritme santai.
BACA JUGA:Talk Show KPC DIY Menyoal Kepemimpinan Bupati Imron Selama 4 Tahun, Berikut Catatannya
Tentu hal yang sangat wajar. Namun, saat liburan sudah usai, etos kerja harus kembali muncul demi mencapai target yang sudah dicanangkan.
Secara ilmiah situasi disebut dengan post-holiday blues atau sindrom pasca-liburan.
BACA JUGA:SBMI Laporkan Perekrut BMI Korban Dugaan TPPO Myanmar ke Bareskrim Polri
Sindrom pasca-liburan memiliki banyak gejala seperti energi yang rendah, insomnia, dan kurang konsentrasi.
Dilansir dari berbagai sumber, inilah tips yang bisa mengembalikan semangat kerja pasca libur panjang.
BACA JUGA:Selamatan Giling Tebu Kembali Digelar Tahun Ini di PG Sindanglaut Cirebon
Pertama, kembali menjalani kebiasaan semula mulai dari pola makan, pola tidur, hingga melakukan aktivitas fisik atau olahraga.
Kondisi jiwa sangat dipengaruhi oleh aktivitas fisik, makanan, dan kegiatan sehari-hari.
Kedua, fokuslah pada apa yang disukai dari pekerjaan dan lambat laun akan terbentuk rasa nyaman kembali dengan pekerjaan dan tempat kerja.
BACA JUGA:Kapolres Majalengka Hadiri Anev Sitkamtibmas Terkini Pimpinan Kapolri Secara Vicon
Kegiatan yang disenangi ditempat kerja dapat beragam tergantung individu, entah itu bertukar pikiran dengan kolega, persahabatan, sensasi saat mencapai kesepakatan, atau kegembiraan saat menemukan sesuatu yang baru, apresiasi yang didapatkan.
Ketiga, luangkan waktu untuk membuat daftar untuk membantu mengelola prioritas di hari-hari mendatang.