Rencana Pindah Rute Penerbangan ke Bandara Kertajati
Sementara itu, AP II saat ini sedang menggodok rencana pemindahan rute penerbangan ke Bandara Kertajati sekaligus dengan persiapan lainnya.
Pihaknya berusaha memberikan layanan dan operasional terbaik untuk penumpang baik sebelum perjalanan, penerbangan hingga kedatangan atau post journey.
Tidak hanya itu, disediakan fasilitas dukungan untuk penyedia transportasi darat. Sehingga memudahkan operator dalam membuka layanan perjalanan.
Dukungan juga akan diberikan untuk operator di masa awal pengalihan penerbangan ke Bandara Kertajati Majalengka.
BACA JUGA:Ada 'Jembatan Ampera' di Telaga Langit Cirebon, Rasakan Sensasinya Melintas di Ketinggian
"Dukungan tentunya sesuai aketentuan yang ada dan melalui koordinasi dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian BUMN," tandasnya.
Seperti diketahui, saat mengunjungi Bandara Kertajati, Presiden RI, Ir Joko Widodo atau Jokowi mengaku senang dengan perkembangan bandara tersebut.
Sebab, bandara di Kabupaten Majalengka tersebut mulai ramai penerbangan untuk layanan umrah, embarkasi dan debarkasi haji serta penerbangan internasional ke Malaysia.
"Saya senang karena aktivitas Bandara Kertajati sudah sangat baik. Nanti dimulai Oktober akan operasi penuh," kata presiden.
BACA JUGA:Dari Tol Cipali ke Tol Cisumdawu Lewat Mana? Ini Patokannya, Awas Kelewat
Ditambahkan kepala negara, pada Oktober nanti penerbangan pesawat jet komersial di Bandara Husein Sastranegara akan dipindah ke Bandara Kertajati Majalengka.
Dengan demikian, BIJB dapat beroperasi lebih optimal dan melayani lebih banyak rute penerbangan seperti yang pernah dilakukan pada tahun 2019.
Kendati demikian belum diketahui rute penerbangan apa saja yang akan pindah dari Bandara Husein Sastranegara ke Bandara Kertajati di Majalengka.