Legenda Nyi Ratna Herang, Putri Raja yang Mati Karena Kejaran Kakak Ipar

Selasa 08-08-2023,01:30 WIB
Reporter : Asep Kurnia
Editor : Asep Kurnia

Setelah itu, diutarakanlah keinginan tersebut kepada Nyi Herang sambil memperkenal diri.

"Saya adalah suami dari kakak kamu," ujar H Abung kembali bercerita.

BACA JUGA: 5 Ramalan Jayabaya Tentang Indonesia 2023, dari Politik, Ekonomi hingga Wabah, Ada yang Bikin Ngeri

Ternyata, Nyi Ratna sudah tahu siapa pria yang menghampirinya, tetapi terkejut dengan maksud perkenalan tersebut.

Keinginan untuk memperistri Nyi Ratna, ternyata ditolak. Nyi Ratna merasa tidak enak hati kalau harus menyakiti kakaknya.

Terus didesak agar bisa dijadikan istri, Nyi Ratna lalu pergi meninggalkan kerajaan, tetapi kakak iparnya terus mengikuti.

"Tidak diterangkan punya ilmu apa, tetapi Nyi Ratna diceritakan bisa terbang," kata H Abung.

BACA JUGA:Selain Melapor, Kuasa Hukum Finalis Miss Universe Indonesia juga Bawa Barang Bukti

Dalam pelariannya, Nyi Ratna Herang berhenti di sebuah tempat yang sudah ada penghuninya.

Masyarakat yang melihat kedatangan sosok perempuan cantik tersebut, merasa aneh dan terkagum-kagum.

"Dalam bahasa sunda giur, atau kagum, sehingga disebutlah tempat tersebut Cigugur," ujar H Abung.

Diceritakan H Abung, untuk mengatur rambut Nyi Ratna, dibutuhkan batangan bambu yang dijadikan sebagai sisir.

BACA JUGA:Inilah Klarifikasi National Miss Universe Indonesia Terkait Adanya Laporan Dugaan Pelecehan Seksual Polisi

Kehadiran kakak ipar yang terus membuntuti, menyebabkan Nyi Ratna kembali kabur ke arah timur dari Cigugur.

Hingga akhirnya Nyi Ratna melewati sebuah tempat yang merupakan sawah yang tidak terurus (tegalan).

Di lokasi tegalan tersebut, dirinya membuat tulisan dengan sebuah ranting di tanah.

Kategori :