MAJALENGKA, RADARCIREBON.COM - Mulai 29 Oktober 2023, Bandara Kertajati akan beroperasi dengan 8 rute penerbangan dan 5 maskapai.
Dari 8 rute penerbangan tersebut, 1 diantaranya sudah beroperasi secara reguler di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka.
Adapun 7 rute penerbangan tersebut adalah Denpasar, Batam, Balikpapan, Banjarmasin, Palembang, Makassar dan Medan.
Sedangkan rute internasional yang sudah beroperasi adalah Kertajati (KJT) - Kuala Lumpur (KUL) Malaysia.
Terdapat 5 maskapai penerbangan yang beroperasi di Bandara Kertajati yakni, Super Air Jet, AirAsia Indonesia, AirAsia Malaysia, Citilink dan Malaysia Airlines.
Dari 7 penerbangan domestik yang dioperasikan, seluruhnya merupakan hasil pemindahan rute dari Bandara Husein Sastranegara yang terakhir beroperasi pada 28 Oktober 2023.
Sebagian besar maskapai yang beroperasi di Bandara Kertajati juga pindahan dari Bandara Husein Sastranegara Bandung (BDO).
Kecuali Maskapai Malaysia Airlines dan AirAsia Malaysia yang mengoperasikan rute penerbangan internasional.
BACA JUGA:Here We Go! Bulan Ini Bandara Kertajati Beroperasi, Ini Maskapai dan Rute yang Sudah Siap
Direktur Utama PT BIJB Perseroda, Muhammad Singgih mengatakan, Bandara Kertajati sudah siap beroperasi penuh pada 29 Oktober 2023 nanti.
Sebenarnya, saat ini bandar di Kabupaten Majalengka tersebut juga sudah siap, karena rutin beroperasi untuk penerbangan internasional KJT - KUL.
Namun sebagai persiapan, akan dilaksanakan shadow operation sebelum 29 Oktober yang memastikan segala kesiapan di bandara internasional tersebut.
"Kami memastikan kesiapan untuk beroperasi pada 29 Oktober 2023 nanti," kata Muhammad Singgih di tayangan wawancara TVRI Jawa Barat, belum lama ini.
BACA JUGA:Selamat Tinggal Ornamen Kujang di Tower Airnav Bandara Kertajati, Terpaksa Dilepas