KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - Kuningan memiliki pesona alam yang sangat indah. Tak heran pesona alam dari kota kuda ini selalu menarik perhatian para wisatawan.
Memiliki lokasi strategis di kaki Gunung Ciremai, Hotel Santika Premier Linggarjati Kuningan menjadi hotel dan resort dengan konsep family friendly yang bisa menjadi rekomendasi untuk menginap.
Pengalaman menginap yang eksklusif akan terasa mengesankan dengan fasilitas dan pelayanan terbaik.
BACA JUGA:Monumen Perjuangan Rakyat Jabar Direvitalisasi, Bey: Mari Rawat Bersama-sama
Public Relation Officer Hotel Santika Premiere Linggarjati Kuningan, Farchani Utami menuturkan Hotel Santika Premier Linggarjati Kuningan menjadi hotel bintang 4 pertama yang hadir di Kuningan.
Terinspirasi dari budaya kental yang khas dibalut dengan modernisme mampu menyuguhkan pengalaman menginap yang hangat dan nyaman.
Hotel ini memiliki 192 kamar dengan 10 kategori mulai dari Deluxe, Deluxe Pool Access, Executive, Premiere, Premiere Balcony, Premiere Lagoon, Premiere Suite, Premiere Suite Lagoon, Santika Suite, Santika Suite Lagoon, 1 Bedroom Villa, dan 2 Bedrooms Villa.
"Terdapat kamar dengan view gunung hingga pesawahan terasering yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp909ribu," terangnya.
BACA JUGA:Gempa Bumi Guncang Pangandaran, Kantor KUA dan Rumah Warga Rusak
Hotel Santika Premiere Linggarjati Kuningan juga memiliki 4 meeting room dengan masing-masing meeting room berkapasitas 30 pax dan Grand Ballroom dengan kapasitas maksimal 2.500 pax yang dapat disewa untuk berbagai acara mulai dari pertemuan hingga pernikahan.
Fasilitas lainnya yang dapat ditemukan yaitu Cassata Restaurant yang dapat dikunjungi oleh masyarakat umum mulai dari jam 10.00 pagi hingga 22.00 malam.
Untuk sekedar bersantai menikmati udara sejuk di Kuningan dengan berbagai menu ala carte unggulan atau mencicipi menu buffet sarapan khas Hotel Santika Premiere Linggarjati Kuningan dengan harga Rp150ribu untuk tamu umum dewasa dan Rp100ribu untuk tamu umum anak-anak yang tersedia mulai dari pukul 06.00 WIB - 10.00 WIB.
BACA JUGA:Bupati Imron Menjamin PMI Asal Kabupaten Cirebon Dilindungi Pemerintah
Hotel Santika Premiere Linggarjati Kuningan juga memiliki Betelgeuse Sky Lounge dengan pemandangan yang mengarah langsung pada keindahan Gunung Ciremai dan pesawahan terasering.
Para pengunjung dapat bersantai menghirup udara segar sambil menikmati sajian menu khas dari Betelgeuse Sky Lounge yang sangat menarik dan bervariasi.