10 Kecamatan di Kabupaten Cirebon Wilayah Timur Diterjang Banjir: Butuh Penanganan Serius

Rabu 06-03-2024,09:00 WIB
Reporter : Moh Junaedi
Editor : Moh Junaedi

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Rabu 6 Maret 204 pagi, l Banjir masih menggenangi wilayah Kabupaten Cirebon bagian timur, terutama daerah yang berada dipinggiran Sungai Cisanggarung.

Bahkan, air dari Sungai Cisanggarung sudah limpas ke pemukiman warga, karena tidak dapat menampung debit air begitu besar.

Tidak hanya limpas, sejumlah titik tanggul Sungai Cisanggarung mengalami jebol.

BACA JUGA:Sebanyak 115 Mahasiswa Fakultas Hukum UGJ Ikuti PPL di 13 Kelurahan se- Kota Cirebon

BACA JUGA:BMKG Prediksi Mulai April 2024 Akan Terjadi Fenonena Cuaca La Nina

BACA JUGA:Kanwil Kemenkumham Jawa Barat Sosialisasikan Penghapusan Jaminan Fidusia, Apa Itu?

Warga pun berbondong-bondong secara sukarela menutup tanggul yang jebol dengan karung yang berisi pasir.

Berdasarkan pantauan radarcirebon.com, kemacetan yang terdampak bencana banjir ini mulai dari Kecamatan Pasaleman, Ciledug, Pabedilan dan Losari.

Bahkan, banjir bisa meluas ke Kecamatan Babakan, Waled, Gebang, Pangenan, Karangwareng dan Astanajapura.

BACA JUGA:Kementerian BUMN Sediakan 1.225 Bus, 60 Kereta Api dan 15 Kapal Laut untuk Program Mudik Gratis

BACA JUGA:Alhamdulillah! Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 Kota Cirebon Selesai

Sejumlah petugas BPBD Kabupaten Cirebon dibantu aparat kepolisian dan TNI untuk membantu evakuasi warga.

Hujan deras yang melanda wilayah Kabupaten Kuningan dan Cirebon membuat sungai-sungai dan saluran irigasi primer serta tersier tak mampu menampung debit air.

Akibatnya, air sungai pun mengalami over load dan melimpas ke pemukiman warga.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Banjir di Ciledug Cirebon, Ketinggian Sudah Sepaha

Kategori :