Pertandingan kedua grup A Piala AFF U19 2024, bakal mempertemukan Indonesia vs Kamboja di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu 20 Juli 2024, pukul 19.30 WIB.
Pada pertandingan pertama, Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor cukup telak 6-0.
Sementara Kamboja sendiri, di pertandingan pertama melawan Timor Leste, kalah tipis dengan skor 2-3.
Dalam pertandingan nanti malam, Indonesia wajib menang untuk memuluskan langkah ke babak semifinal Piala AFF U19 2024.
Karena menurut aturan, yang berhak lolos ke babak semifinal adalah juara dari masing-masing grup ditambah dengan 1 runner up terbaik.
Jika mampu mengalahkan Kamboja nanti malam, skuad merah putih sudah menempatkan satu kaki di babak semifinal nanti.*