RADARCIREBON.COM - Iptu Rudiana akhirnya muncul ke publik di tengah konferensi pers yang dihelat Hotman Paris Hutapea di Keraton Kacirebonan, Kota Cirebon, Selasa, 30, Juli 2024
Dalam kesempatan itu, Iptu Rudiana membantah sejumlah tuduhan yang kerap dialamatkan kepadanya terkait kasus Vina dan Eky.
Mulai dari melakukan penangkapan terhadap para pelaku, kemudian melakukan penyiksaan dan merekayasa keterangan para saksi seperti Aep dan Dede.
Ayah almarhum Muhammad Rizky Rudiana alias Eky itu menegaskan bahwa yang dilakukan sebagai orang tua hanya mencoba melakukan investigasi awal, lalu membuat laporan dan menyerahkan sepenuhnya penanganan kepada penyidik.
BACA JUGA:Kaji Perpindahan Terminal Losari, Dishub Jabar: Dua Opsi, Hapus Terminal Atau Pindah Lokasi
“Saya adalah orang tua daripada korban, ketika terjadi seperti itu, anak saya meninggal dengan keadaan luka-luka seperti ada perbuatan lain,” kata Kapolsek Kapetakan itu.
Di kesempatan itu, Hotman Paris juga menegaskan bahwa pertemuan dengan Iptu Rudiana terjadi secara spontan.
Mulanya, dirinya hanya mengumumkan akan melakukan konferensi pers di Keraton Kacirebonan setelah acara di Buntet Pesantren.
Setiba di Keraton Kacirebonan, kemudian sudah ada Iptu Rudiana. Sehingga akhirnya dilakukan tanya jawab di depan wartawan.
BACA JUGA:Iptu Rudiana Muncul di Keraton Kacirebonan, Jawabannya Begini saat Ditanya Wartawan
Di kesempatan itu, Hotman Paris mencecar Iptu Rudiana dengan pertanyaan yang selama ini menjadi isu di media sosial maupun pemberitaan.
Apakah benar Iptu Rudiana yang menyuruh Aep dan Dede menjadi saksi dan menyusun skenario kejadian itu?
“D mengaku disuruh, itu tidak benar. Sudah dilaporkan oleh tim kuasa hukum. Dedi Mulyadi, Dede dan Liga Akbar,” kata Iptu Rudiana.
Dia menegaskan, perannya sebatas pelapor, adapun BAP dibuat oleh unit Reskrim.
BACA JUGA:Pemkab Cirebon Luncurkan Satgas Perlindungan Anak untuk Cegah Kekerasan