"Saya sangat mengapresiasi penghargaan ini. Ternyata, saya sudah dianggap sesepuh oleh keluarga Kang Ridho," kata Ika dengan haru.
Ika juga menyebutkan bahwa keluarganya memiliki hubungan yang sangat erat dengan keluarga besar almarhum Aang Hamid Suganda, mantan Bupati Kuningan dua periode dan ayah dari Ridho Suganda.
"Alhamdulillah, hubungan silaturahmi antara keluarga kami dengan keluarga besar Pak H Aang Hamid Suganda terus terjalin dengan baik," ungkapnya.
BACA JUGA:Kasus Vina Cirebon, Keberadaan Sudirman Misterius, Pihak Keluarga Minta Tolong ke Presiden
BACA JUGA:DUH! Ada TPS Liar Ditengah Perumahan Elit
Sebagai istri dari mantan Ketua DPC PDIP Kuningan dan Bupati Kuningan periode 2018-2023, Ika menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh Ridho Suganda dalam Pilkada Kuningan 2024.
"Saya akan tegak lurus mengikuti instruksi partai untuk berjuang memenangkan Kang Ridho dalam Pilkada Kuningan 2024. Seluruh struktural PDIP Kuningan juga harus terus berjuang untuk memenangkan pesta demokrasi nanti," tegasnya.
Acara tasyakuran yang dihadiri oleh berbagai tokoh PDIP Kuningan ini diakhiri dengan harapan Ika, agar Ridho Suganda dapat menjadi pemimpin yang amanah dan bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Kuningan. *