CIREBON - Dua orang pelaku yang diduga melakukan pemukulan terhadap sopir transportasi online Grab berhasil diamankan oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Cirebon Kota, Rabu (16/8). Kedua pelaku diamankan ditempat yang berbeda, pelaku berinisial H diamankan di daerah Weru, sedangkan E diamankan di daerah Tengah Tani Kabupaten Cirebon. \"Begitu ada informasi dari warga, kami segera bergerak. Alhamdulillah beberapa jam setelah pemukulan kami berhasil mengamankan kedua pelaku,\" terang Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota, AKP Galih Wardani. Galih mengatakan, kedua pelaku diduga ikut berperan dalam melakukan pemukulan terhadap sopir Grab yakni, Taufik. \"Motif pemukulan diduga karena korban merupakan sopir transportasi online,\" kata Galih. Lebih lanjut, dikatakan Galih, tidak menutup kemungkinan pelaku pemukulan akan bertambah. \"Saat ini pelaku masih dalam proses pemerikasan,\" kata Galih. Galih menambahkan, untuk mengelabui petugas, salah seorang pelaku H sengaja memotong rambutnya. \"Kami juga sudah mengantongi satu orang lagi yang diduga ikut terlibat. Saat ini masih dalam pengejaran,\" ungkap Galih. Galih menegaskan, akan menindak tegas sopir transportasi baik konvensional maupun online yang melakukan tindakan anarkis. (fazri)
Polisi Bekuk 2 Pelaku Pemukulan Sopir Angkutan Online
Rabu 16-08-2017,19:55 WIB
Editor : Dian Arief Setiawan
Kategori :