14 Orang Diamankan, 2 Orang Terluka dan Sejumlah Rumah Warga Rusak
CIREBON - Tawuran antara Desa Buyut dengan Desa Babadan di Kecamatan Gunungjati, Kabupaten Cirebon, mengakibatkan dua orang warga terluka, tiga rumah warga mengalami kerusakan dan 14 orang diamankan polisi. Tawuran mereda setelah petugas kepolisian dari Polsek Gunungjati datang ke lokasi kejadian beberapa menit setelah menerima laporan. Tawuran tersebut mengakibatkan 3 rumah mengalami kerusakan, dua orang warga yakni NY Cintarini(27) ibu rumah tangga warga Desa Badan mengalami luka sobek di bibir kanan atas akibat terkena lemparan batu dan mendapatkan 5 jahitan di rumah sakit, sedangkan Cusnadi(19) warga Desa Babadan juga mengalami luka sobek di pelipisnya akibat terkena lemparan batu bata. Petugas Polsek Gunungjati dan Polres Cirebon Kota yang melakukan penyisiran berhasil menangkap 14 orang pemuda Desa Buyut yang diduga terlibat dalam aksi tawuran tersebut. Mereka kemudian digelandang ke Mapolsek Gunungjati. Hingga Minggu malam sekitar pukul 22.00 WIB, ke 14 orang tersebut masih menjalani pemeriksaan di unit Reskrim Polsek Gunungjati. Untuk mengantisipasi tawuran susulan, petugas gabungan dari Polsek Gunungjati dan Polres Cirebon Kota melakukan penjagaan di kedua desa yang berseteru tersebut. “Benar Minggu dinihari terjadi tawuran antar pemuda yang dipicu akibat pemuda Desa Buyut tersinggung dilarang obrog oleh pemuda Desa Babadan. 14 orang diduga terlibat tawuran sudah kami amankan dan masih diperiksa. Selain itu juga dua orang warga Desa Babadan terluka dan 3 rumah rusak,” jelas Kapolres Cirebon Kota, AKBP Dani Kustoni SH SIK M Hum didampingi Kapolsekta Gunungjati AKP Acep Mulyana melalui Kanit Reskrim Aiptu Wahyudi kepada Radar Cirebon, kemarin(21/7).(ode)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: