Ketahui Yuk Beberapa Cabang Ilmu Kedokteran Gigi

Ketahui Yuk Beberapa Cabang Ilmu Kedokteran Gigi

Pendidikan dokter gigi spesialis ortodonsia ditempuh selama 5 semester. Keahlian yang dimiliki oleh seorang SpOrt adalah mendiagnosa kelainan pertumbuhan dan perkembangan gigi dan wajah (dentofasial), serta cara penanggulangannya melalui upaya preventif (pencegahan), interseptif dan kuratif(pengobatan) baik secara bedah maupun non-bedah, guna mengembalikan fungsi sistem pengunyahan dan estetika yang optimal. Spesialis ortodonsia juga memiliki keahlian untuk merapikan gigi yang susunannya kurang rapi atau tidak beraturan melalui pemasangan kawat gigi .

6. Spesialis Periodonsia (SpPerio).

Pendidikan dokter gigi spesialis peridonsia ditempuh selama 5 semester. Keahlian yang dimiliki oleh seorang SpPerio adalah perawatan pembersihan karang gigi, perawatan gusi berdarah, peradangan gusi, penurunan gusi, gigi-gigi yang goyang, bedah periodontal, dan sebagainya.

7. Spesialis Prostodonsia (SpPros).

Pendidikan dokter gigi spesialis prostodonsia ditempuh selama 5 semester. Keahlian yang dimiliki oleh seorang SpPros adalah pembuatan gigi tiruan/gigi palsu lepasan dan cekat, dengan berbagai bahan dan indikasi perawatan, restorasi gigi asli dan atau penggantian gigi hilang beserta jaringan lunak rongga mulut dan maksilofasial dengan bahan pengganti  buatan, pembuatan veneer, perawatan gangguan sendi rahang, pemasangan implan gigi, dan sebagainya.

8. Spesialis Radiologi Kedokteran Gigi (SpRKG).

Pendidikan dokter gigi spesialis radiologi kedokteran gigi ditempuh selama 5 semester. Keahlian yang dimiliki oleh seorang SpRKG adalah menganalisa dan menginterpretasikan gambaran radiologi gigi. Biasanya untuk kasus pencabutan ke spesialis bedah mulut atau perawatan saluran akar ke spesialis konservasi akan disarankan untuk foto rontgen gigi terlebih dahulu kemudian hasil rontgen akan dianalisa dan diinterpretasikan oleh spesialis radiologi kedokteran gigi
    
Nah, mulai sekarang anda tak perlu bingung lagi jika membaca plang atau nama tambahan gelar dokter gigi spesialis dibelakang namanya, juga tak perlu resah jika harus menghadapi berbagai masalah gigi dan mulut yang spesifik. Anda dapat segera mendatangi berbagai dokter gigi spesialis yang sesuai dengan keperluan anda. Salam gigi sehat! (rls)

Oleh: drg Muthia Indah R

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: