Kiai Said Siap Menang Siap Kalah, Kiai Yahya Staquf Begini Jawabannya
LAMPUNG - KH Said Aqil Siradj dan KH Yahya Staquf resmi menjadi calon ketua umum PBNU 2021-2026. Adapun ketua terpilih, menunggu perhitungan suara.
Dalam pemungutan suara bakal calon (Bacalon) ketua umum, selisih antara keduanya memang cukup jauh.
Said Aqil hanya memperoleh 203 suara dari muktamirin. Sementara Yahya Staquf dipilih 327 peserta.
Perolehan suara keduanya cukup dominan. Kandidat lain, As\'ad Ali hanya memperoleh 17 suara.
Marzuki Mustamar 2 suara, Ramadan Bayo 1 suara. Yang lainnya, batal, dan abstain. Total suara 552.
Seperti diketahui, syarat untuk maju menjadi calon ketua umum minimal harus mendapatkan perolehan suara 99.
Di tahap berikutnya, dua kandidat ketua umum yang memenuhi syarat yakni Yahya Staqul dan Said Aqil akan kembali bertarung dalam pemungutan suara.
Adapun penghitungan dilakukan di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung, Jumat (24/12/2021).
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Hasil Pemungutan Suara Bacalon Ketum PBNU, Yahya Staquf Unggul Jauh dari Said Aqil
- Pemilihan Ketua Tanfidziyah PBNU Tertunda, Pimpinan Sidang: Yang Tidak Punya Hak Pilih Bisa Keluar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: