PPKM di Tahun 2022 Diperpanjang, di Jawa Barat Tidak ada Level 3, Kabupaten Cirebon Level 1, Kota Cirebon Leve

PPKM di Tahun 2022 Diperpanjang, di Jawa Barat Tidak ada Level 3, Kabupaten Cirebon Level 1, Kota Cirebon Leve

JAKARTA - PPKM kembali diperpanjang di tahun 2022 sesuai dengan Inmendagri 01 tahun 2022. di Jawa Barat tidak ada kabupaten kota dengan level 3.

Kota Cirebon saat ini ada di level 2, sedangkan Kabupaten Cirebon di level 1.

Dalam inmendagri tersebut tidak ada daerah dengan PPKM Level 3 di Jawa Barat. Seluruhnya ada di Level 1 dan 2.

Berikut rinciannya:

PPKM Level 1

  • Kabupaten Sukabumi
  • Kabupaten Purwakarta
  • Kabupaten Pangandaran
  • Kota Tasikmalaya
  • Kota Banjar
  • Kabupaten Cirebon
  • Kabupaten Ciamis

PPKM Level 2

  • Kabupaten Kuningan
  • Kota Sukabumi
  • Kota Cirebon
  • Kota Bogor
  • Kota Bekasi
  • Kota Bandung
  • Kabupaten Tasikmalaya
  • Kabupaten Majalengka
  • Kota Depok
  • Kota Cimahi
  • Kabupaten Karawang
  • Kabupaten Indramayu
  • Kabupaten Cianjur
  • Kabupaten Bogor
  • Kabupaten Bekasi
  • Kabupaten Bandung Barat
  • Kabupaten Bandung
  • Kabupaten Sumedang
  • Kabupaten Subang
  • Kabupaten Garut

Di wilayah Jawa Barat tidak ada daerah dengan PPKM Level 3.

Hanya di Provinsi Jawa Timur, terdapat daerah dengan PPKM Level 3 yakni untuk Kabupaten Sumenep, Kabupaten Sampang, Kabupaten Pamekasan, dan Kabupaten Bangkalan.

Menko Marinves, Luhut Binsar Panjaitan mengungkapkan, kasus covid-19 di Indonesia terus membaik.

Kendati demikian, menghadapi varian omicron masih perlu dengan kehati-hatian.

\"Obat disiapkan, rumah sakit disiapkan. Jauh lebih siap dari kejadian pada Juli tahun lalu,\" tandasnya. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: