Hati-hati! Sariawan Tak Kunjung Sembuh Bisa Jadi Awal Mula Kanker Lidah
Waspadai sariawan yang tak kunjung sembuh, bisa jadi itu gejala kanker lidah, segera periksa ke dokter.-Engin Akyurt-Pixabay
Radarcirebon.com –Mulut atau lidah terasa perih akibat sariawan adalah salah satu masalah kesehatan yang nampaknya dialami hampir setiap orang.
Artinya, sariawan merupakan kondisi yang lumrah terjadi pada manusia jika sedang drop sistem imunnya.
Kendati demikian, sariawan tidak boleh dianggap enteng, terlebih tidak kunjung sembuh.
Menurut ahli, kondisi sariawan seperti ini hal ini bisa dikaitkan dengan kondisi seperti kanker lidah.
Kanker lidah, seperti yang dilansri dari Alodokter via fin.co.id, merupakan abnormalitas pada pertumbuhan jaringan yang terjadi di lidah.
Adalah mereka yang punya kebiasaan merokok, minum alkohol dan orang yang malam merawat kebersihan mulutnya, adalah mereka yang paling berpotensi kena kanker lidah.
Mereka yang pernah terkena atau human Papillomavirus atau HPV juga disebut punya potensi berurusan dengan kanker lidah.
BACA JUGA:Inilah Persyaratan Tenaga Honorer yang Ingin Ikut Seleksi seleksi CPNS dan PPPK
Agar terhindar dari kanker lidah, orang disarankan untuk menghindari rokok, banyak minum air putih dan makan sehat/bergizi.
Selain sariawan, terkadang juga dalam kondisi tertentu, munculnya bintil pada Lidah
Pertanyaannya, perlukah Anda khawatir akan kondisi ini?
Menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah, yang dilansir dari fin.co.id bintil yang muncul di lidah umumnya disebabkan oleh sariawan.
BACA JUGA:Citayam Fashion Week Viral, Satlantas Polresta Cirebon Kasih Imbauan Begini
Jadi sebelum terlihat seperti sariawan pada umumnya, seperti luka mengelupas berwarna putih atau kemerahan, bintil pada lidah bisa jadi awal mula dari sariawan.
Namun pada kasus yang berbeda, memang bintil di lidah itu bisa disebabkan oleh kondisi yang lebih serius.
“Namun memang, tidak hanya sariawan, mungkin juga bintil di lidah Anda muncul karena pencetus yang lain,” kata dr. Nadia Nurotul Fuadah.
“(Penyebab lainnya adalah) seperti herpes, candidiasis, dermatitis kontak, mukokel, polip, fibroma, infeksi bakteri atau mikroorganisme lain di sekitar rongga mulut, erupsi obat, papila lidah yang meradang, kanker, dan sebagainya,” sambung dia.
BACA JUGA:Uang Kopda Muslimin Ternyata Hasil Tipu Mertua, Dipakai Bayar Eksekutor Istri
Agar kondisi ini tidak memburuk atau membesar, kata dr. Nadia, ada beberapa tips dan pantangan yang wajib diketahui.
Tidak sembarangan memencet atau mencabut bintil yang muncul, rajin sikat gigi dan flossing adalah beberapa di antaranya.
Lainnya, Anda diminta untuk berkumur dengan cairan antiseptik sebelum tidur, makan perlahan agar tidak tergigit, banyak minum air putih dan berolahraga yang cukup.
“Kurangi dulu konsumsi makanan yang berminyak, pedas, kopi, keju, kacang-kacangan, cokelat, jeruk, dan makanan lain yang berisiko mengiritasi lidah Anda,” pungkasnya. (jun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: fin.co.id