Musim Depan Joan Mir Resmi Gabung ke Tim Honda Racing Corporation

Musim Depan Joan Mir Resmi Gabung ke Tim Honda Racing Corporation

Pembalap MotoGP Joan Mir-@joanmir36official-Instagram

Radarcirebon.com – Musim balapan 2022 belum usai, tapi para pembalap MotoGP yang saat ini sedang berjuang membela timnya, sudah mulai bergerilya mencari tim baru.

Salah satu pembalap MotoGP yang sudah punya tim baru untuk musim depan, adalah Joan Mir.

Pembalap asal Spanyol ini, mulai musim depan bakal ganti tim. Honda adalah tim yang siap menampung bakat potensialnya.

BACA JUGA: Belum Lengkap, Kejaksaan Agung Kembalikan Berkas Para Tersangka Pembunuhan Brigadir J ke Penyidik Polri

Dia sudah dikontrak 2 tahun dengan Honda mulai musim depan.

Hal ini menjawab semua pertanyaan dan sekulasi tentang masa depan Joan Mir setelah timnya Suzuki hengkang dari MotoGP di akhir tahun ini.

Dengan demikian Joan Mir akan memperkuat tim Honda Racing Corporation di jang MotoGP hingga 2024.

BACA JUGA:Geng Motor Cirebon Makin Ngeri, Bawa Senjata Mirip Malaikat Maut

Masuknya Mir ke HRC nantinya akan menjadi rekan dari Marc Marquez dan mengantikan posisi dari Pol Espargaro yang pindah ke tim KTM GASGAS Tech 3 pada musim 2023

Kehadiran Mir di HRC kembali membuat tim asal Jepang ini kembali diisi oleh duo Spanyol.

Sebuah pernyataan dari HRC mengatakan bahwa mereka sangat senang dengan masuknya Mir yang dipercaya akan memperkuat tim dalam merebut gelar juara di 2023 mendatang.

BACA JUGA:Dua Menteri Jokowi, Nadiem Makarim dan Budi Gunadi Sadikin Terpapar Covid-19

“Prestasi Mir tidak usah diragukan lagi, kita bisa melihat dia berhasil membawa Suzuki menjadi juara dunia pada 2020 dan juga membuktikan dirinya sebagai Juara Dunia dari musim penuh pertamanya di Moto3 pada tahun 2016 lalu,” tambah HRC.

"Pada 2017 pembalap dengan nomer start 36 ini telah berhasil membawa honda di balapan sepeda motor kelas kelas ringan sebelum pindah ke kelas menengah pada tahun berikutnya,” jelasnya.

"Seiring dnegan perjalanan kareiernya di kejuaraan dunia, Mir telah berhasil mencatatkan 12 kemenangan GP dengan 33 podium.”

BACA JUGA:Rekontruksi Pembunuhan Brigadir J Digelar, Ada 51 Adegan yang Dipergakan

“Pembalap berusia 24 tahun itu akan bersaing dengan Honda RC213V di Tim Pabrik dengan kontrak dua tahun bersama Marc Marquez,” tambah HRC.

Sayangnya akibat kecelakaan di MotoGP Austria, Mir akan absen pada MotoGP San Marino akhir pekan ini.

Mir mengalami cidera tulang dan ligamen pada pergelangan kaki kanannya di MotoGP Austria.

BACA JUGA:Kunjungan Kerja ke Singapura, Menko Airlangga Beri Materi Kuliah Umum di RSIS dan NUS

Sebuah highside di tikungan empat mengakibatkan Mir harus istriharat dari MotoGP dalam sembilan balapan.

Sejauh ini baru HRC yang telah mengumunkan 2 pembalpnya, sementara itu, Honda LCR masih belum mengumumkan pembalapnya.

Sedangkan Yamaha yang tetap menjadi pabrikan yang tidak menganti 2 pembalapnya untuk musim MotoGP 2023 mendatang. (jun/disway)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase