Farhat Abbas Diduga Menyindir Lesti Kejora: Kalau Dapat Suami Ganteng, Jangan Kasar

Farhat Abbas Diduga Menyindir Lesti Kejora: Kalau Dapat Suami Ganteng, Jangan Kasar

Farhat Abbas diduga menyindir Lesti Kejora. Foto:-@farhatabbastv -Instagram

Radarcirebon.com, JAKARTA - Farhat Abbas diduga menyindir Lesti Kejora di media sosial. Ini terkait dengan kasus KDRT yang dilaporkan Lesti ke polisi.

Terkait dugaan KDRT yang dialami Lesti Kejora, Farhat Abbas diduga ikut menyindir.

Sebuah video yang beredar di media sosial menunjukan Farhat Abbas diduga tengah menyindir Lesti Kejora.

Dalam video yang beredar, Farhat Abbas menyinggung soal sikap tahu diri seorang perempuan. Video ini pun langsung viral setelah diunggah salah satu akun gosip di Instagram.

BACA JUGA:PSSI Tak Disebut Presiden Jokowi Soal Kerjasama dengan FIFA, Coach Justin: Kalau Gue, Langsung Mundur

"Buat perempuan juga jangan terlalu kasar, apalagi kalau perempuannya dapat suami yang ganteng, tahu diri lah. Suaminya lari ke lain atau selingkuh," kata Farhat Abbas seperti dilansir dari Instagram @lambe_turah, Senin 10 Oktober 2022.

Lebih lanjut, Farhat Abbas juga mengatakan bahwa, orang kasar wajar jika mendapat perlakuan yang kasar pula seperti dicekik atau ditendang.

"Mungkin mereka tiap hari begitu tapi baru kali ini terekam, sama-sama kasar gitu. Orang kasar teriak-teriak wajar aja kalau dicekek atau ditendang," imbuhnya.

Tidak sedikit warganet menilai jika komentar pedas Farhat Abbas itu menyindir Lesti Kejora. Sontak saja video Farhat Abbas itu mendapatkan beragam komentar.

BACA JUGA:Lihat, Anggota Polresta Malang Kota Sujud dan Minta Maaf Atas Tragedi Stadion Kanjuruhan

BACA JUGA:Viral Rekaman CCTV Lesti Kejora, Diduga Setelah Kajdian KDRT Rizky Billar

Lesti Kejora ditalak suami

Pihak kuasa hukum Rizky Billar mengungkapkan bahwa Lesti kejora telah ditalak satu oleh suaminya.

Akibatnya Lesti Kejora makin emosi setelah ditalak satu Rizky Billar, bahkan tarik kalung suami hingga putus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: