Keren! BPK Penabur Cirebon Kawin Gelar Juara di DBL Jawa Barat 2022

Keren! BPK Penabur Cirebon Kawin Gelar Juara di DBL Jawa Barat 2022

Tim basket putri SMA BPK Penabur Cirebon Juara DBL Jawa Barat 2022. Foto: -DBL.id-

Kemudian Vindy Kurnawanti moncer dengan 32 poin dan 7 rebound. Disusul Keisha Mariel dengan tambahan 10 poin plus 3 rebound.

Dengan kemenangan ini, Tim Basket Putri SMA BPK Penabur Cirebon sukses mengulang gelar juara mereka sebelumnya di tahun 2019.

Kemenangan tim putri kemudian berhasil disempurnakan oleh tim basket putra SMA BPK Penabur Cirebon.

Tim putra Penabur Cirebon yang melawan SMA Trinitas Bandung berhasil pulang membawa kemenangan dengan skor akhir 56-46.

Ini merupakan kawin gelar pertama bagi Penabur Cirebon selama berpartisipasi di DBL Jawa Barat.

BACA JUGA:Wisata Waduk Darma Kuningan, Destinasi Pilihan Libur Akhir Tahun

BACA JUGA:Argentina dan Polandia Wakili Grup C di Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar

Selain itu, ini juga merupakan kawin gelar kedua yang terjadi selama Honda DBL with KFC 2022 berlangsung hingga saat ini.

Sebelumnya, tim SMA Methodist Banda Aceh berhasil mengawinkan gelar di ajang Aceh Series.

Meski begitu, tidak mudah bagi Penabur Cirebon untuk mendapatkan gelar ini. Apalagi, mereka harus menerima tekanan dari Trinitas sejak tip off dilakukan.

Permainan cepat Trinitas mampu membawa mereka unggul atas Penabur Cirebon hingga kuarter kedua.

Offensive rebound plus tembakan dua poin dari I Made Duta Wahyundara sukses membawa Penabur Cirebon menyamakan kedudukan pertama kali di akhir menit kuarter kedua.

Itu membuka peluang bagi tim asuhan Hengky unggul di kuarter berikutnya.

Penabur Cirebon berhasil unggul atas Trinitas di kuarter ketiga. Terrel Ayers menjadi pemimpin serangan untuk timnya.

Hasilnya, Penabur Cirebon sukses melebarkan margin poin dengan 20 poin tambahan di kuarter ketiga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: