Direktur UAIPS Kemenag Apresiasi Penerbitan Anotasi Buku LP2M IAIN Syekh Nurjati

Direktur UAIPS Kemenag Apresiasi Penerbitan Anotasi Buku LP2M IAIN Syekh Nurjati

Pelaksanaan Anotasi Buku oleh LP2M IAIN Syekh Nurjati Cirebon, bekerja sama dengan Direktur UAIPS Kemenag. -Ist-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - LP2M IAIN Syekh Nurjati menerbitkan anotasi buku-buku keislaman populer, yang bekerjasama dengan Kementerian Agama (Kemenag) RI.

Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag, Dr Adib MAg mengatakan, kerjasama antara IAIN Syekh Nurjati Cirebon dengan Kemenag dalam hal review anotasi buku-buku populer keagamaan sangat penting.

Sebab, tujuannya adalah meningkatkan literasi masyarakat dalam hal buku-buku yang mereka baca. Dengan adanya anotasi ini, masyarakat akan mendapatkan gambaran mengenai latar belakang penulis dan banyak hal lainnya.

"Sekaligus juga dalam daya kritis mereka saat membaca buku. Mudah-mudahan kerjasama ini bisa terus ditingkatkan," tuturnya, saat menjadi narasumber kegiatan Focus Group Discussion (FGD) pada hari Sabtu-Minggu, 24-25 Desember 2022.

BACA JUGA:Nugraha Karya Desa Brilian 2022: BRI Apresiasi Desa Penggerak Ekonomi

BACA JUGA:Masjid Jagabayan Cirebon, Tempat Mata-mata Prabu Siliwangi Mencari Pangeran Walangsungsang

Penerbitan buku anotasi atas buku-buku keislaman populer adalah upaya meningkatkan literasi keagamaan masyarakat.

Dengan adanya anotasi, pembaca akan dimudahkan dalam memahami buku yang dibaca, juga menyikapinya.

Ketua LP2M IAIN Syekh Nurjati, Dr Ahmad Yani MAg menyampaikan terima kasih kepada Direktorat Binmas Islam Kemenag yang telah mempercayakan untuk program ini.

Dengan harapan, masyarakat umum dapat selektif dalam memilih buku-buku keagamaan. Sehingga dapat memberikan manfaat.

BACA JUGA:Kementerian PUPR Buka Lowongan 2.706 PPPK, Disabilitas Bisa Ikut Daftar

BACA JUGA:Mengenal Strategi Trading Forex yang Dijamin Menguntungkan

"Harapan kami kerjasama ini terus berlanjut dengan melakukan terobosan yang perlu dilakukan bersama antara Kemenag dengan IAIN Syekh Nurjati," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: