Bupati Imron Minta Kemenag Jaga Kerukunan Saat Tahun Politik

Bupati Imron Minta Kemenag Jaga Kerukunan Saat Tahun Politik

Bupati Cirebon Drs H Imron MAg memperingati hari amal bakti Kemenag.-Diskominfo Kabupaten Cirebon -

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Bupati Cirebon Drs H Imron MAg meminta kepada Kementerian Agama (Kemenag) untuk bisa menjaga kerukunan antar umat beragama menjelang tahun politik.

Hal tersebut disampaikan Imron saat memberikan sambutan dalam Apel Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 Kemenag di MTs N 9 Ciledug Kabupaten Cirebon, Selasa 3 Januari 2023.

Dalam sambutannya, Imron mewanti-wanti adanya gesekan yang bisa menciderai kerukunan saat menjelang tahun politik.

BACA JUGA:Baru Menikah, Seorang Istri di Kota Bengkulu Dibawa Kabur Mantan Kepala Desa, Alasannya Mencengangkan

"Banyak ujian dalam menjaga kerukunan, terutama menjelang tahun politik," kata Imron.

Menurut Imron, pembangunan suatu daerah akan bisa terwujud, jika stabilitas keamanan disuatu daerah bisa dijaga. 

Untuk bisa merealisasikan stabilitas tersebut, salah satu caranya yaitu dengan mewujudkan kerukunan.

BACA JUGA:Harga BBM Non Subsidi Turun, Begini Kata Menteri BUMN

Imron menilai, pada tahun politik banyak terjadi perselisihan akibat adanya perbedaan pilihan. 

Selain itu, politisasi agama untuk meraih efek elektoral juga kerap dilakukan.

Bahkan ujar Imron, politisasi tempat ibadah untuk ajang kampanye sudah mulai terjadi jelang Pemilu saat ini. 

Menurut Imron, penggunaan politik identitas harus bisa diantisipasi oleh Kemenag.

BACA JUGA:Kasasi Herry Wirawan Ditolak, Ridwan Kamil: Hukuman Dunia ini Insya Allah Seadil-adilnya

"Agar kerukunan umat tidak ternodai," ujar Imron.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase