Hari Ini, DPRD Kabupaten Cirebon Gelar Paripurna Soal Rekomendasi DOB Cirebon Timur

Hari Ini, DPRD Kabupaten Cirebon Gelar Paripurna Soal Rekomendasi DOB Cirebon Timur

Gedung DPRD Kabupaten Cirebon -ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Cirebon hari ini, Selasa 14 Februari 2023 kembali mengadendakan rapat paripurna.

Sebelumnya, pada Senin 13 Februari 2023 dilakukan rapat paripurna sebanyak 5 kali dalam sehari.

BACA JUGA:Bukan Penculik Anak, Pemuda yang Diamankan Warga Cangkol Selatan Ternyata

Pertama tentang Penyampaian Keputusan Evaluasi Gubernur Terkait APBD Tahun Anggaran 2023.

Kedua, paripurna Penutupan Masa Sidang Kesatu. Ketiga, paripurna Pembukaan Masa Sidang Kedua.

Keempat, paripurna Persetujuan DPRD terhadap Raperda Pencabutan Beberapa Perda Lingkup Urusan Bidang Pemdes, kelima adalah paripurna Hantaran Bupati terhadap Raperda.

BACA JUGA:Ferdy Sambo Divonis Hukuman Mati, Kejagung: Kita Menunggu Upaya Dari Terdakwa

Dalam rapat paripurna kali ini, sesuai jadwal kegiatan yang termaktub dalam surat yang ditujukan kepada seluruh anggota dan ditangani oleh Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Moh Luthfi MSi, ada 4 agenda.

Masih sesuai dengan jadwal, agenda paripurna DPRD Kabupaten Cirebon dimulai dari pukul 13.00 WIB sampai dengan selesai.

Pertama adalah rapat paripurna DPRD Kabupaten Cirebon tentang Pemandangan Umum Fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda).

BACA JUGA:Tinjau Situ Bagendit, Wagub Uu: Tolonng Dipelihara dan Dirawat Maksimal

Kedua, rapat paripurna DPRD Kabupaten Cirebon tentang Pendapat Bupati Cirebon terhadap Raperda Inisiatif DPRD.

Ketiga, rapat paripurna DPRD Kabupaten Cirebon tentang Penyampaian Rekomendasi tentang Pembentukan DOB Cirebon Timur.

Terakhir, adalah rapat paripurna DPRD Kabupaten Cirebon pembubaran dan pembentukan panitia khusus (pansus) Raperda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase