Bertahun-Tahun Jalan Desa Getrakmoyan Hancur
Kondisi Jalan Desa Getrakmoyan Kabupaten Cirebon yang hancur. Kondisi tersebut bertambah parah ketika masuk musim hujan.-Ist-Radar Cirebon
"Kemarin mobil jadi korban ban amblas, bulan ini aja orang naik motor terjatuh dikarenakan jalan rusak," ketusnya.
Kondisi jalan rusak di Kabupaten Cirebon, tidak terjadi di Desa Getrakmoyan saja. Beberapa wilayah yang ada mengalami hal serupa.
BACA JUGA:Pertamina Patra Niaga Region Jawa Bagian Barat Perdana Jual Produk Sulfur
Baru-baru ini, Bupati Cirebon H Imron melakukan peninjauan lokasi Jalan Cangkring yang rusak parah, Senin 13 Maret 2023.
Menurut rencana, kondisi Jalan Cankring yang mengalami rusak parah tersebut, akan dilakukan perbaikan dengan cara dibeton.
Saat ini sudah masuk tahap lelang dan diperkirakan akan dilaksanakan mulai bulan depan yakni, April 2023.
“Jalan Cangkring jelek, bahkan ada orang yang kecelakaan. Nah, nanti Pak Kadis, tahun sekarang harus diperbaiki,” kata Bupati Imron kepada Kadis PUTR Kabupaten Cirebon, Iwan Rizky.
Lebih lanjut Iwan menjelaskan, anggaran proyek perbaikan jalan Cangkring tersebut mencapai Rp4 miliar.
“Sekarang kita lagi proses lelang, Pak,” tambah Iwan Rizky.
Sebelumnya, Bupati Cirebon H Imron MAg meninjau keadaan di Jalan Cangkring pada Senin 13 Maret 2023.
Itu setelah Bupati menerima banyak keluhan dari warga terkait kondisi jalan yang rusak parah.
BACA JUGA:Ternyata, Indonesia Pelopor Kontes Ikan Channa di Dunia, Negara-negara Tetangga Mulai Ikutan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: