Konsumen Solar Buruan Daftar, Pertamina Perluas Wilayah Implementasi

Konsumen Solar Buruan Daftar, Pertamina Perluas Wilayah Implementasi

Konsumen solar harus sudah terdaftar di mypertamina untuk memudahkan pembelian. Saat ini wilayah implementasi sudah diperluas oleh Pertamina.-Ist-Pertamina

BACA JUGA:IAIN Syekh Nurjati Cirebon Wisuda 1.531 Mahasiswa, Selangkah Menuju Islamic Cyber University

Selanjutnya, seluruh kota di Provinsi DKI Jakarta kecuali Kabupaten Kepulauan Seribu.

"Permberlakuan Skema Full QR di wilayah tersebut dilaksanakan paling lambat 2 minggu setelah Skema Full Registran," ujar Joevan.

Joevan berharap, masyarakat bisa bekerja sama untuk mendukung upaya Pertamina selaku eksekutor agar dapat menyalurkan BBM Subsidi Tepat Sasaran dan Tepat Volume. 

Dijelaskan Joevan, data penjualan yang dikumpulkan dari area Bandung, Banten, Karawang, Cirebon dan Sukabumi, transaksi pembelian solar subsidi, sudah mencapai 93,5% atau 1.471.267 transaksi.

BACA JUGA:Sosok Akso, Wisudawan Tertua IAIN Syekh Nurjati Cirebon Usia 64 Tahun Raih Predikat Cumlaude IPK 4.00

"Itu terjadi di periode 8 hari terakhir yaitu tanggal 16 Mei 2023 sampai dengan 23 Mei 2023," jelasnya.

Sisanya, sebut Joevan, diharapkan dapat segera mendaftarkan kendaraannya di web Subsidi Tepat MyPertamina.

Joevan juga mengingatkan kepada masyarakat bahwa saat ini pendaftaran Program Subsidi Tepat masih terus berlangsung dan sudah tersinkronisasi dengan baik.

Sehingga masyarakat tidak perlu waktu lama untuk melakukan pendaftaran. 

BACA JUGA:IPB Cirebon Siap Berkolaborasi untuk Kenalkan Budaya dan Bahasa Asing serta Teknologi

Masyarakat dapat melakukan pendaftaran Program Subsidi Tepat melalui website subsiditepat.mypertamina.id, aplikasi MyPertamina atau datang langsung ke SPBU.

Untuk informasi dan pertanyaan lebih lanjut mengenai Program Subsidi Tepat, masyarakat dapat mengecek sosial media resmi @ptpertaminapatraniaga, @mypertamina dan website subsiditepat.mypertamina.id serta dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: