Ketika Teroris Bersenjata Beraksi di Cirebon, Langsung Dilumpuhkan Pasukan Elite TNI AL

Ketika Teroris Bersenjata Beraksi di Cirebon, Langsung Dilumpuhkan Pasukan Elite TNI AL

Pasukan elit Detasemen Jalamangkara (Denjaka) Korps Marinir TNI AL dan Tim Anti Teror Lanal Cirebon menggelar latihan simulasi penanganan terorisme, Selasa (27/6/2023). Foto:-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

"Kegiatan ini adalah latihan quick respon F1QR," ungkap Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Cirebon Letkol Laut (P) Ridwansyah kepada radarcirebon.com ditemui usai kegiatan.

"Jadi, tiap-tiap Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) membentuk pasukan khusus anti teror untuk persiapan apabila terjadi situasi yang bersifat darurat," imbuhnya.

Dalam kegiatan latihan hari ini, Lanal Cirebon dibantu pasukan elit dari Jakarta.

"Nah, hari ini (27/6/2023) Alhamdulillah latihan ini kami didukung oleh pasukan elit TNI AL Denjaka Korps Marinir dari Jakarta," jelas Danlanal.

Dijelaskan Danlanal, salah satu tugas pokok Lanal Cirebon adalah menegakkan Kedaulatan Negara dan supremasi hukum di Laut. 

"Dan tugas Lanal Cirebon juga menjaga berbagai objek vital wilayah hukum Lanal Cirebon mulai dari Karawang, Subang, Indramayu Kuningan Majalengka sampai dengan Cirebon. Tentunya Lanal Cirebon harus selalu siap sedia setiap saat," tuturnya.

BACA JUGA:Kapal Nelayan Pati dan Rembang Dibakar di Kalbar, Diduga Ada Perebutan Wilayah Penangkapan Ikan

BACA JUGA:Teruntuk Bobotoh Persib, Luis Milla Sudah Kesal dan Geram, Makanya Akan Ada Tindakan Tegas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: