Pelatih Madura United: Persib Tidak Ada Perubahan
Hasil pertandingan Persib Bandung vs Madura United berkahir imbang 1-1. Menurut pelatih Madura, MNaung Bandung tidak ada perubahan.-Tangkapan Layar Video-Youtube
BACA JUGA:Dahlan Iskan Prediksi, 5 Tahun Lagi Masyarakat Tidak Tergantung kepada PLN
“Saya rasa ini merupakan tipikal pertandingan awal pada setiap musimnya," kata Luis Milla dalam jumpa pers usai laga.
Menurutnya, setiap tim akan mengalami kesulitan untuk mendapatkan hasil maksimal di awal musim.
Hal tersebut disebutnya wajar, dalam sepak bola semua bisa terjadi. Apalagi menurutnya di laga awal.
"Ini laga yang sulit bagi kedua tim dan bagi kami ini awalan laga ini tidak bagus karena kami kebobolan dari satu peluang mereka di menit-menit awal,” ujarnya.
Namun menurutnya anak asuh sudah bermain dengan baik untuk membalas gol ke gawang lawan.
Serangan dari kedua flank yang digencarkan, bisa menembus pertahanan yang dikomandoi Fachruddin Aryanto tersebut.
“Tapi tadi pemain juga sudah berusaha dari kedua sayap, mereka bermain dengan baik," ujarnya memberikan penilaian.
Dijelaskan pelatih asal Spanyol ini, permainan di babak kedua disebutnya bisa memiliki banyak peluang.
BACA JUGA:5 Bahaya Radiasi HP Terhadap Anak dari Kesehatan Mental hingga Sebabkan Tumor, Bunda Wajib Tahu!
"Pada babak kedua tim sudah bekerja dan juga berjuang hingga akhirnya bisa mencetak gol dan menyamakan angka,” tuturnya.
Terlepas dari hasil yang diperoleh, mantan pelatih Timnas Indonesia ini memberikan apresiasai kepada seluruh pemain.
“Tetapi ini sepakbola dan merasa senang dengan spirit dan perjuangan semua pemain, meski harusnya kami harus mendapatkan hasil yang lebih baik,” tukasnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: