Awalnya di Karawang, Bandara Kertajati Dibangun di Majalengka, Ini Penyebabnya

Awalnya di Karawang, Bandara Kertajati Dibangun di Majalengka, Ini Penyebabnya

Banyak lahan kosong di sekitar Bandara Kertajati untuk kawasan industri.-Tangkapan Layar Video-Youtube

BACA JUGA:Ratusan Guru, Dosen, Wali Murid di Cirebon Unjuk Rasa: Blokir Rocky Gerung dari Tv, Bahaya untuk Anak Didik

Presiden berkeinginan dilakukan penataan penerbangan dengan Bandara Husein Sastranegara. Dimulai dari pesawat bermesin jet. Selanjutnya diberi waktu satu tahun untuk pesawat proppeler.

"Nantinya dimulai Bulan Oktober akan operasi penuh. Artinya, dari Bandara Husein Sastranegara akan digeser ke Kertajati. Utamanya untuk pesawat jet," katanya.

Presiden mengaku senang karena minat investor dari beberapa negara untuk ikut berinvestasi di Bandara Kertajati sangat besar.

"Dan ini akan kita putuskan nanti Bulan Oktober. Agar yang mengoperasikan dan juga ikut dalam kepemilikan Bandara Kertajati ini, kita harapkan, traffic-nya, lalu lintasnya semakin padat. Apabila ada investor luar yang bergabung di Bandara Kertajati ini," katanya.

BACA JUGA:Penganiayaan Jurnalis di Malausma Majalengka, Kapolres Langsung Bertindak Begini Hasilnya

Dengan upaya yang telah dilakukan, ditambah selesainya Tol Cisumdawu, sehingga jarak antara Bandara Kertajati - Bandung kurang lebih satu jam, akan mempercepat perkembangannya.

Dalam perencanaan awal, Bandara Kertajati dan Tol Cisumdawu selesainya pada saat yang bersamaan.

Tapikarena proses pembebasan lahan di Tol Cisumdawu banyak masalah, sehingga tolnya mundur tidak bisa mendukung operasional dari bandara.

"Setelah selesai ini, bandara ini akan menjadi bandara masa depan dengan traffic yang sangat padat," tandasnya.

BACA JUGA:Bambang : Seniman Jalanan Harus Punya Ruang Berkspresi

Itulah pemilihan Kabupaten Majalengka sebagai lokasi pembangunan Bandara Kertajati yang awalnya diusulkan di Kabupaten Karawang.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: