Ada 4 Korban Luka Tawuran Simpatisan Calon Kuwu di Kapetakan Cirebon, Puskesmas Kedaton: Kena Lemparan Batu

Ada 4 Korban Luka Tawuran Simpatisan Calon Kuwu di Kapetakan Cirebon, Puskesmas Kedaton: Kena Lemparan Batu

Sebanyak 4 orang pendukung atau simpatisan calon kuwu terluka usai tawutan pada tahapan Pemilihan Kuwu (Pilwu) Desa Kapetakan, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM – Sebanyak 4 orang korban luka ditangani oleh Instalasi Gawat Darurat (IGD) Puskesmas Kedaton, pasca kerusuhan antar pendukung atau simpatisan calon kuwu di Desa Kapetakan, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten CIREBON.

Wawan Rustiawan, Penanggung Jawab IGD Puskesmas Kedaton mengatakan, pihaknya menangani 4 korban sekaligus yang terluka di bagian kepala. 

Dia merinci, seluruhnya ada 4 korban, dengan 3 diantaranya menderita luka robek pada bagian pelipis, kepala bagian samping dan belakang.

“Yang satu tidak mau dilakukan tindakan, karena lukanya kecil. Jadi langsung pulang ke rumah untuk istirahat,” kata Wawan, kepada radarcirebon.com, Senin, 18, September 2023.

BACA JUGA:SITUASI TERKINI Jalan Raya Cirebon Indramayu via Kapetakan, Sudah Aman Dilewati, Brimob dan Polisi Stand By

Diungkapkan Wawan, sebanyak 3 orang yang dilakukan tindakan harus ditangani dengan 3 jahitan, 4 jahitan dan 8 jahitan.

Menurut laporan korban, mereka terkena lemparan batu, benda tumpul atau benda keras lainnya di bagian kepala.

“Untuk yang satu tidak mau dilakukan tindakan karena luka ringan yang bersangkutan menolak tindakan karena hanya perlu 1 jahitan saja,” katanya.

Dia juga memastikan bahwa tidak ada korban yang diakibatkan senjata tajam, karena seluruhnya memang terluka terkena lemparan batu.

BACA JUGA:Kronologi Kerusuhan Pemilihan Nomor Urut Pilwu Desa Kapetakan Cirebon, Berawal dari Saling Ejek

Pengamanan di lokasi kini dilakukan oleh jajaran Polres Cirebon Kota dengan menerjunkan anggota Dalmas yang siaga di Balai Desa Kapetakan.

Kemudian 1 SSK Brimob Polda Jabar yang disiagakan di Polsek Kapetakan  untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

Situasi Terkini di Lokasi Sudah Aman

Sebelumnya diberitakan, media sosial sempat digegerkan dengan kerusuhan para pendukung calon kuwu di Desa Kapetakan, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: