Lions Club Cirebon Bagikan 200 Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu di Kesenden
Lions Club Cirebon bagikan sembako kepada masyarakat kurang mampu di Kelurahan Kesenden.-Dedi Haryadi-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM -Peduli terhadap warga kurang mampu, Lions Club Cirebon bersama Yayasan Panca Vimala Cakra, Inti Cirebon dan Pemerintah Kelurahan Kesenden membagikan paket sembako.
Pembagian paket sembako tersebut dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu di wilayah Kelurahan Kesenden. Kegiatan tersebut berlangsung di aula kantor Kelurahan Kesenden, Jl Diponegoro, Kota Cirebon, Rabu siang (20/9/2023).
Presiden Lions Club Cirebon, Lily Maria didampingi Sekretaris, Ariny Widianty mengatakan, pihaknya membagikan sebanyak 200 paket sembako untuk masyarakat kurang mampu di Kelurahan Kesenden.
"Kegiatan ini merupakan sala satu program Lions Club Cirebon untuk masyarakat Kota Cirebon, khususnya di wilayah Kelurahan Kesenden yang dikategorikan kurang mampu,"katanya.
BACA JUGA:OJK Panggil AdaKami, Klarifikasi Kasus Viral Nasabah Mengakhiri Hidup Diteror Debt Collector
BACA JUGA:Nasabah Bank Mandiri Bisa Dapat Cuan Banyak, 1 Akun Banyak Fungsi
Lily berharap, program tersebut bisa menjadi pemicu pihak-pihak swasta atau pihak-pihak lainya ikut peduli kepada warga yang kurang mampu.
"Mudah-mudahan hal-hal semacam ini dapat memberikan nilai manfaat yang tinggi sehingga dapat mengurangi beban saudara-saudara kita yang tidak mampu,"ucapnya.
Sementara itu, Lurah Kesenden, Ruliyanto mengapresiasi kegiatan bakti sosial yang dilakukan Lions Club' Cirebon tersebut.
"Saya mengucapkan terima kasih atas kepedulian Lions Club Cirebon kepada masyarakat kurang mampu di Kelurahan Kesenden. Untuk mekanisme pembagian sembako tentu kita berkoordinasi dengan RW RT setempat, khususnya kita coba prioritaskan kepada warga yang memang tidak mampu,"ujarnya.
BACA JUGA:Rahasia Levy Madinda Terungkap, Hal Ini yang Membuatnya Tampil Bagus Bersama Persib
Menurut mantan ajudan walikota Cirebon ini, warga yang menerima bantuan lebih diutamakan bagi yang belum menerima program bantuan dari pemerintah.
“Ya giliran biar masyarakat secara merata dapat menikmati bantuan baik dari pemerintah maupun pihak lainnya,” pungkasnya. (rdh)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: