Tanggal 12, PAN Cirebon Salurkan 12 Tangki Air Bersih untuk Bantu Rakyat Lawan Kekeringan
Tanggal 12, PAN Cirebon Salurkan 12 Tangki Air Bersih untuk Bantu Rakyat Lawan Kekeringan-ist-radarcirebon.com
CIREBON, RADARCIREBON.COM – Dalam sebuah langkah yang penuh empati dan kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak oleh kekeringan.
Partai Amanat Nasional (PAN) Cirebon menggelar aksi kemanusiaan dengan mengirimkan 12 tangki air bersih ke wilayah yang membutuhkan dimulai dari 12 titik.
Lokasinya di Desa Ciawigajah dan Desa Sedong, pada hari ini, tanggal 12 Oktober 2023. Secara seremoni, bantuan ini di diterima oleh Ibu Pipit - Sekretaris Desa Ciawi Gajah.
Kekeringan yang melanda beberapa wilayah di Cirebon telah menimbulkan masalah serius, terutama dalam penyediaan air bersih bagi masyarakat.
BACA JUGA:Kisah Maskapai Palestinian Airlines Kebanggaan Rakyat Palestina yang Akhirnya Berhenti Terbang
PAN Cirebon merasa bertanggung jawab untuk membantu meringankan beban yang dialami oleh warga yang kekurangan pasokan air.
Ketua PAN Cirebon, Abah Qomar menjelaskan, penyaluran bantuan ini dikarenakan pihaknya berusaha berkontribusi membangu masyarakat.
“Kamoi menyaksikan penderitaan yang dihadapi oleh masyarakat kami akibat kekeringan yang berkepanjangan. Oleh karena itu, PAN Cirebon yang sigap Bantu Rakyat, gerak cepat untuk memberikan bantuan air bersih sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas dengan masyarakat yang membutuhkan," katanya.
Aksi kemanusiaan ini adalah hasil kerjasama yang erat antara PAN Cirebon dan berbagai pihak yang peduli terhadap situasi krisis ini.
BACA JUGA:Tyronne Kembali ke Persib, Usulan Bobotoh Masuk Akal
Dalam pengiriman 12 tangki air bersih ini, PAN Cirebon ingin memberikan solusi sementara kepada warga yang kesulitan mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
Bendahara PAN Cirebon, Sukarno menambahkan, kegiatan ini bukan sekali saja dilaksanakan.
Selain program yang dilakukan oleh kader-kader, DPD PAN akan selalu mengadakan program groundbreaking setiap 12 hari dan setiap tanggal 12 tiap bulannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: