Di Gunung Ciremai, Kaliandra Justru jadi Tanaman Penganggu, Penyebarannya Sudah Merata

Di Gunung Ciremai, Kaliandra Justru jadi Tanaman Penganggu, Penyebarannya Sudah Merata

Kaliandra telah menjadi tanaman invasif di Gunung Ciremai. -BTNGC-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM - Baru tahu, ternyata keberadaan tanaman Kaliandra di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) dianggap sebagai pengganggu.

Tanaman ini dapat menginvasi atau mengganggu (invasif species) tanaman asli atau tumbuhan endemic Gunung Ciremai. 

Pihak pengelola TNGC sedang mencari cara agar tanaman asli gunung tertinggi di Jawa Barat ini tidak tergantikan oleh Kaliandra.

Sebenarnya pada tahun 2015 telah dilakukan pemetaan keberadaan tanaman ini. Ternyata tanaman tersebut, penyebarannya sudah merata.

BACA JUGA:Relawan Projo Terpecah Belah, Pusat Prabowo, PAC Babakan Cirebon Dukung Ganjar

Dari data yang diperoleh, luasnya mencapai sekitar 260,81 hektar. Hampir di semua lokasi di kawasan TNGC ditumbuhi tanaman tersebut. Tanaman asli benua Amerika itu tumbuh pada ketinggian 600 - 1500 mdpl. 

Jika dibandingkan dengan luasan TNGC, penyebaran tanaman Kaliandra itu hanya 1,8 persen. Hanya saja, karena penyebaran merata di seluruh kawasan maka perlu diwaspadai.

Pengelola sedang mencari cara agar keberadaan keanekaragaman hayati asli TNGC tersebut, tidak tergantikan oleh Kaliandra.

Kaliandra mulai berada di kawasan Gunung Ciremai pada tahun 1974. Ketika itu, Perum Perhutani menyebarkan benih ke berbagai desa di Pulau Jawa. Salah satunya di Gunung Ciremai.

BACA JUGA:Kabupaten Cirebon Kerja Sama dengan China, Tandatangani Pre MoU Jalur Sutera Maritim

Kaliandra ditanam oleh Perum Perhutani, tujuan awalnya untuk menjadi pembatas tanaman dan pengganti kayu bakar pinus. Namun belakangan keberadaannya malah menginvasi tanaman asli Gunung Ciremai.

Kaliandra adalah tanaman multiguna. Konon tanaman itu ada yang mengatakan berasal dari Mexico. Tapi ada pula yang mengungkap dari dari Guatemala.

Pohon ini memiliki banyak keunggulan. Nama aslinya adalah Xilip de Qorcolorado. Tanaman ini pertama kali didatangkan pada tahun 1936.

Kaliandra terdapat dua jenis yang dibedakan dari bunganya. Yang bunga merah disebut Kaliandra Merah. Yang berbunga putih disebut Kaliandra Putih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: