Timnas Indonesia ke Piala Dunia Perjalanan Masih Panjang, Ada Putaran Kedua dan Ketiga

Timnas Indonesia ke Piala Dunia Perjalanan Masih Panjang, Ada Putaran Kedua dan Ketiga

Egy Maulana Vikri merayakan gol pada laga Timnas Indonesia versus Brunei di babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto: -PSSI-

BACA JUGA:Partai Gelora Tebar Spanduk Gibran Pemimpin Muda Indonesia

Melihat dari kualitas lawan, Irak diprediksi menjadi lawan terberat. Sebab kualitasnya dinilai berada di atas Indonesia.

Adapun Vietnam dan Filipina sama-sama dari Asia Tenggara. Merupakan lawan rutin yang sering dihadapi Indonesia.

Kualitas pemain juga tidak jauh berbeda. Dengan demikian, tim besutan SHin Tae-yong memiliki peluang menang lebih besar jika melawan kedua tim ini.

Maka, Timnas Indonesia masih memiliki peluang lolos ke putaran tiga jika bisa finis sebagai runner-up Grup F. Itu artinya, harus bisa mengalahkan Vietnam dan Filipina jika kalah dari Iraq.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengaku optimistis dengan kualitas para pemain. Dia yakin Indonesia bisa melaju terus.

BACA JUGA:Persib Bandung Diminta Terbang dari Bandara Kertajati, Buka Tenant dan Spot Foto

BACA JUGA:Saham Bandara Kertajati Jadi ‘Rebutan’ Investor India, Arab Saudi dan Singapura, Pilih Siapa?

"Kami respek dengan setiap tim yang dihadapi, tetapi kami juga yakin dengan kualitas Timnas Indonesia siap bertempur dengan lawan siapa pun," katanya.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong merasakan ada kemajuan dari performa anak asuhnya. Menurutnya, seluruh pemain telah bekerja keras.

"Memang kami bandingkan setelah pertandingan pertama dan kedua memang saya melakukan perbedaan," katanya. 

"Hampir 70 persen saya ganti starter-nya. Para pemain sendiri memang sangat bekerja keras dan bermain dengan baik," imbuh Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu memuji performa Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan dan mengucapkan terima kasih.

"Walaupun bermain tandang, tetapi mereka tidak lengah. Saya mengucapkan terima kasih kepada para pemain," ucapnya.

Striker Timnas Indonesia, Hokky Caraka mencetak dua gol ke gawang Brunei pada leg kedua Selasa 17 Oktober 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: