Pemindahan Penerbangan ke BIJB Kertajati Jadi Pintu Kawasan Rebana, Aktivitas ekonomi Bakal Meningkat
Kawasan Metropolitan Rebana yang digagas Pemprov Jabar akan menjadi masa depan.-Tangkapan Layar Video-Youtube
Menurut Bernardus, layanan angkutan antarmoda dari/ke BIJB Kertajati akan menjadi fokus penting dalam rencana aktifnya bandara ini pada akhir Oktober.
BACA JUGA:Besok, di Istana Negara Ada Pelantikan Pejabat, Apakah AHY Atau Jenderal TNI Dudung Abdurachman?
Pemda Provinsi Jabar sendiri telah memberikan izin untuk 12 operator angkutan antarmoda.
"Mereka siap untuk mengoperasikan bus secara maksimal dan melayani trayek dari berbagai wilayah di Jabar. Kementerian Perhubungan juga terus memantau kesiapan BIJB Kertajati hingga 29 Oktober 2023," ucapnya.
Bernardus juga menyoroti tindak lanjut koordinasi pemindahan pelayanan penerbangan ke BIJB Kertajati.
Menurutnya, dukungan promosi dan kolaborasi antar-stakeholder diperlukan untuk mengampanyekan beroperasinya BIJB Kertajati.
"Tidak hanya pemerintah, dukungan pelaku usaha, UMKM, dan komunitas juga diharapkan dapat mendukung kesuksesan proses reaktivasi pelayanan penerbangan di Bandara Internasional Kertajati," kata Bernardus.
"Diharapkan Disparbud Provinsi Jawa Barat akan membuat paket wisata untuk menarik perhatian wisatawan asing dan domestik.”
Selain itu, UMKM diundang untuk menjual produk-produk mereka di Bandara Kertajati, menciptakan peluang bisnis yang menarik," imbuhnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase