Angka Anemia Remaja Putri di Kabupaten Cirebon Tinggi, Dinkes: Ini Bahaya Sekali
Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon menggelar kegiatan Aksi Bergizi dan Kampanye Gizi Seimbang dalam rangkaian Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) dan Hari Diabetes Melitus (DM) Sedunia di SMAN 1 Dukupuntang, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, K-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Berdasarkan hasil screening anemia terhadap remaja putri, Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon menemukan data yang cukup mencengangkan.
"Dari 40 persen sasaran screening anemia remaja putri di Kabupaten Cirebon, ternyata 53 persennya menderita anemia, ini sangat bahaya sekali," kata Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Cirebon dr. Hj Neneng Hasanah, Kamis 9 November 2023.
Dokter Neneng mengungkapkan, apabila remaja menderita anemia, tentunya kondisi tubuh akan lesu, letih dan lelah.
"Jadi, tolong diperhatikan, kalau mau jajan makanan, apakah makanan yang dimakan itu mengandung zat gizinya, terutama mengandung protein," katanya dihadapan ratusan siswa SMA Negeri 1 Dukupuntang.
BACA JUGA:KPK Tetapkan Wamenkumham Sebagai Tersangka Dugaan Tindak Pidana Gratifikasi
"Kalau terkena anemia, saat belajar jadi kurang konsentrasi. Dan jika berlanjut lama, akan mengganggu proses pertumbuhan dan perkembangan," imbuhnya.
Lebih lanjut, Dokter Neneng akan terus memberikan tablet tambah darah kepada remaja di Kabupaten Cirebon.
Bahkan pemberian tablet tambah darah, akan dilakukan secara berkelanjutan.
"Pemberian tablet tambah darah tidak hanya saat ini saja, tetapi kami akan berkelanjutan setiap minggunya, agar remaja di Kabupaten Cirebon terbebas dari anemia," ujar Neneng.
BACA JUGA:Luar Biasa, Tiket Laga Grup A Piala Dunia U-17 Sold Out
Ia menjelaskan, Pemerintah Indonesia menargetkan pada tahun 2045 merupakan generasi emas.
Namun, jika banyak remaja terkena anemia, cita-cita tersebut sulit terwujud.
"Tahun 2045 merupakan generasi emas, sehingga kita persiapkan sumber daya manusia (SDM) dari sekarang."
"Kami ingin ini terwujud dari remaja putri yang cantik, sehat dan cerdas tanpa anemia, untuk masa depan Indonesia kedepan," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase