29 Pemain Timnas Indonesia Pemusatan Latihan di Turki, 6 Akan Dicoret Sebelum Piala Asia

29 Pemain Timnas Indonesia Pemusatan Latihan di Turki, 6 Akan Dicoret Sebelum Piala Asia

Berikut ini daftar pemain Timnas Indonesia yang akan menjalani pemusatan latihan di Turki. Foto:-PSSI-

"Selain itu juga, mereka akan menjalani beberapa rangkaian uji coba, pada tanggal 2 dan 5 Januari 2024 melawan Libya di Antalya. Kemudian di tanggal 9 Januuari melawan Iran di Qatar, di lapangan latihan Iran, pukul 20.30," tutur Sumardji.

Menurut Sumardji, para pemain yang dipanggil juga sudah pernah membela Timnas pada ajang kualifikasi Piala Dunia di Irak dan Filipina.

BACA JUGA:Bukan Raksasa atau Alien, Berusia 7.200 Tahun, Lantas Siapa yang Membangun Situs Gunung Padang?

Hanya saja, ada satu pemain yang masih mengalami cedera yaitu gelandang Persib Bandung, Rachmat Irianto. Sumardji memastikan tidak ada pengganti.

"Para pemain yang dipanggil beberapa di antaranya sudah mengikuti kualifikasi Piala Dunia 2024 di Irak dan Filipina sebelumnya. Nama baru Justin Hubner yang sudah menjadi WNI pun langsung dipanggil. Hanya Rachmat Irianto yang mengalami cedera dan tak ada pemain pengganti," jelas perwira polisi tersebut.

Lebih lanjut dia memastikan bahwa akan ada 6 pemain yang dicoret dari pemusatan latihan di Turki. Kemudian, hanya 23 pemain yang akan terbang bersama Timnas ke Qatar. 

Selama di Qatar, Timnas akan menjalani pertandingan Piala Asia 2023. Tergabung di Grup D bersama Vietnam, Irak dan Jepang.

BACA JUGA:Sempat Kabur, Tersangka Pemerkosaan di Sukabumi Ditangkap Polisi Setelah Dipancing Oleh Korban

Daftar 29 Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Shin Tae-yong 

Kiper:

1. Syahrul Trisna - Persikabo

2. Muhamad Riyandi - Persis Solo

3. Ernando Ari - Persebaya Surabaya

Belakang:

4. Justin Hubner - Wolverhampton

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: